Mohon tunggu...
Syaifuddin Sayuti
Syaifuddin Sayuti Mohon Tunggu... Dosen - blogger, Kelas Blogger, traveller, dosen.

email : udin.sayuti@gmail.com twitter : @syaifuddin1969 IG: @syaifuddin1969 dan @liburandihotel FB: https://www.facebook.com/?q=#/udinsayuti69 Personal blog : http://syaifuddin.com/

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Mengintip Kesiapan Tol Cipali Sambut Pemudik

7 Juli 2015   06:44 Diperbarui: 7 Juli 2015   06:44 266
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Mengenai hal ini Wisnu Dewanto, Corporate Affair PT.LMS selaku pembangun dan operator jalan tol Cipali mengatakan, secara prinsip pembangunan jalan tol Cipali sudah selesai. Jika ada pembenahan dan pengerjaan, itu sifatnya hanya menyempurnakan beberapa hal yang belum final dan membangun sejumlah tempat istirahat sebelum musim mudik berlangsung.

Faktanya memang demikian. Jalur jalan tol sendiri sudah mulus. Saya dan kompasianer lainnya sudah mencicipi tiap ruas tol sejak pintu tol Cikopo hingga pintu keluar di Palimanan. Kesan saya, secara keseluruhan jalur yang akan dilalui pemudik sudah layak dilalui.

[caption caption="Jalannya Masih Mulus dan Baru (foto koleksi pribadi)"]

[/caption]

Tidak seperti jalan tol lainnya, jalur tol Cipali menggunakan pengerasan jalan yang merupakan kombinasi antara aspal dengan beton. Menurut Wisnu Dewanto, awalnya pihak pembangun ingin menggunakan satu jenis cara pengerasan jalan saja yakni beton. Namun karena di beberapa titik tanah ditemukan ketidak stabilan sehingga diperlukan aspal sebagai bahan pengerasan. Digunakannya aspal juga dikarenakan saat terjadi kerusakan jauh lebih mudah dan cepat penanganannya.

Selama melihat kesiapan jalan tol ini dalam menyambut pemudik, saya melihat sejumlah petugas sibuk membenahi bagian-bagian jalan yang belum rampung. Di kilometer tertentu pengguna jalan tol diminta melambatkan laju kecepatan kendaraannya karena ada petugas yang sedang melakukan pembenahan jalan.

Namun keberadaan para petugas tak sampai mengganggu dan menyebabkan kemacetan di jalan tol. Pengelola menjamin minggu ini pekerjaan di lapangan akan selesai dan tidak mengganggu perjalanan pemudik.

Pengerjaan Sarana Publik Dikebut

Proses pengerjaan tak hanya terjadi di ruas jalan tol. Sejumlah sarana publik seperti tempat istirahat (rest area), mushola, toilet hingga pom bensin dikebut pengerjaannya. Untuk rest area, yang sudah berdiri berjumlah 8, masing-masing 4 di sisi kiri dan 4 sisi kanan. Dari 4 rest area di satu sisi ada 2 rest area yang dilengkapi dengan SPBU (pom bensin). Sisanya hanya disediakan tempat istirahat, makan, toilet dan mushola.

[caption caption="Bangunan Tempat Makan dan Istirahat (foto koleksi pribadi)"]

[/caption]

Di beberapa rest area saya melihat sejumlah pekerja terus melakukan pekerjaan pembangunan beberapa bangunan setengah jadi. Menurut pengelola, proses pengerjaan sejumlah sarana di tol Cipali memang dikebut demi memberikan kenyamanan bagi para pemudik saat musim mudik Lebaran.

[caption caption="Salah Satu Sudut Tempat Makan di Rest Area (foto koleksi pribadi)"]

[/caption]

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun