Sebaiknya tak terburu-buru menilai bahwa kita saat ini berada pada era dekadensi moral, karena maraknya berbagai aktivitas yang cenderung tidak bermanfaat bahkan mengganggu keseimbangan hidup dalam masyarakat. Seks, gaya hidup, dan prostitusi tentu saja merupakan fenomena sosial yang tak mungkin berubah tetap mengikuti perkembangan sejarah peradaban manusia itu sendiri.
Manusia hanya dituntut untuk memahami dan lebih didorong untuk memilih, mana yang dapat memberikan manfaat bagi diri dan lingkungannya dan mana yang justru menimbulkan kemudaratan.
Selaras dengan prinsip disiplin psikologi yang ditawarkan Freud, dimana "id" yang cenderung mengejar kenikmatan hidup harus ditengahi oleh "ego" yang berfungsi memberi nasehat terus menerus agar id tak dibiarkan liar dan menjadi prinsip sekadar pemenuhan atas seluruh aspek kenikmatan.Â
Ego tak lain merupakan akal sehat yang berfungsi mengatasi dorongan nafsu yang membabi-buta agar lebih tenang (muthmainnah) sehingga akal mampu mendominasi seluruh dorongan kenikmatan hidup yang memang sulit dibatasi.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H