Lagi pula, koalisi antar parpol dalam rangka memperoleh kemenangan dalam pemilu merupakan langkah kompromi politik dan menekan konflik-konflik internal yang bisa muncul dari dalam parpol itu sendiri. Kepentingan dan aspirasi masyarakat yang digantungkan pada parpol koalisi juga lebih banyak terpenuhi, sehingga akan memudahkan mobilisasi pada saat pengumpulan suara (vote getter) pada saat pemilu. Koalisi juga hendaknya dibangun atas dasar kepentingan nasional yang lebih besar sehingga kemenangan pada pemilu bagi kelompok koalisi akan lebih mudah terkontrol sedangkan pihak yang kalah tidak akan terlalu kecewa atau rasa ingin memberontak pada akhirnya.
Wallahu a’lam bisshawab
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H