Mohon tunggu...
Syahid Arsjad
Syahid Arsjad Mohon Tunggu... Dosen - Penikmat Diskusi

penikmat kehidupan penuh warna, suka membaca, diskusi dan menulis. follow di twitter : @syahid_arsjad

Selanjutnya

Tutup

Film

Film Anak Muda Palsu, Lucu dan Elegan

16 Juli 2019   22:15 Diperbarui: 16 Juli 2019   22:30 175
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Film Anak Muda Palsu mengangkat dinamika kehidupan mahasiswa di makassar (Unhas). 4 orang tokoh Tumming, Abu, Illang dan Darwis adalah mahasiswa dari fakultas yang berbeda namun memiliki problem yang sama, terancam DO. Keempatnya pun tinggal di kost yang sama. Keempatnya punya latar belakang yang berbeda, problem yang berbeda , namun mencoba menyelesaikannya secara bersama. 

Film ini diolah dengan apik, alur cerita yang renyah dan tidak mudah ditebak alurnya. Diisi dengan humor -humor yang elegan ala mahasiswa. Para tokohnya tampil maksimal dengan karakter yang kuat. 

Karakter Tumming yang keras dan spontan, Illang yang lugu, darwis yang slengean, dan abu yang gokil abis. Peran Ibu Kost (Luna Vidya) juga sangat kuat membuat kita baper. Film ini pun sarat pesan - pesan moral, tentang kesetiakawanan, kemanusiaan serta motivasi untuk tidak mudah menyerah. 

Foto bersama setelah nonton bareng
Foto bersama setelah nonton bareng
Scene film ini sebagian besar diambil di kampus Unhas tamalanrea, membuat kita yang pernah kuliah di Unhas menjadi bernostalgia. Apalagi dialog -dialog dalam film ini khas mahasiswa  makassar mampu diperankan dengan baik oleh tumming dan abu secara natural. Meskipun berkonten lokal namun kualitasnya tidak diragukan lagi, berkualitas dan elegan.

Jika Tumming dan Abu sukses di film Uang Panai, maka secara subjektif saya menilai kualitas film ini pun tak kalah, malah lebih asyik menurut saya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun