Bismillah...
Bercerita tentang kisah para salaf terdahulu, ada banyak buku yang bisa menjadi rujukan Anda. Tapi ada satu kitab yang membuat saya hanyut tenggelam dalam ceritanya.
Judul buku : Suroh min hayat at-tabi'in
Penulis : Dr. Abdurrohman ra'fat pasya
Penerbit : Islamic Literature House (Dar Al-adab Al-Islami)
Tahun Cetak : 2010 (cetakan ke 7)
Tebal buku : 514 halaman
SBN : 977-5827-13-2-1
Buku suroh min hayat at-tabi'in karya Dr. Abdurrohman raf'at pasya adalah buku yang bercerita tentang kehidupan para generasi kedua dari empat generasi keemasan para salaf sholih atau dikenal dengan para tabi'in. Sudah menjadi hal yang yang lazim bagi setiap umat muslim dan terkhusus bagi para tolibul ilm untuk mencontoh manhaj hidup para salaf sholih tersebut.
Nah, didalam buku ini penulis dengan bahasa yang mudah di fahami menceritakan tentang kehidupan para tabi'in dalam berbagai macam nuansa. Dari yang bernuansa romansa sampai yang membuat jiwa pembaca membara karena hanyut dalam kisah perjuangan yang tidak ada duanya. Sebelumnya, buku suroh min hayat at-tabi'in adalah buku berbahasa arab, namun alhamdulillah kitab terjemahannya pun sudah hadir dan dapat didapatkan di toko-toko buku islami.