Review buku "90 Hari Pertama" karya Michael Watkins - Strategi penting untuk berhasil bagi semua pemimpin di semua level
Sebelum membahas ke bab 1, di sini aku akan sedikit menceritakan hal yang tidak seharusnya terlewatkan. Yups, pendahuluan. 'Pendahuluan' pada buku ini menjelaskan tentang mengapa transisi merupakan masa yang amat penting; Bagaimana pemimpin baru bisa memegang kendali secara lebih efektif' prinsip-prinsip dasar bagi keberhasilan transisi; Manfaat yang didapatkan organisasi dari kerangka kerja untuk memesatkan semua orang.
Dalam 90 hari pertama menjabat posisi penting, 3 bulan pertama memberikan gambaran apakah nanti kita akan sukses atau gagal. Transisi adalah masa kesempatan, peluang untuk memulai dari awal dan melakukan perubahan yang diperlukan dalam organisasi. Tetapi, transisi juga masa yang sangat rentan belum memiliki hubungat kerja yang kuat dan belum memahami peran kerja secara mendalam.
Buku ini memberikan bobot bahasan yang sama terhadap percepatan transisi dan pencegahan kegagalan. Buku ini memberikan cetak-biru untuk benar-benar memapatkan waktu yang kita buutuhkan untuk berhasil dalam pekerjaan, apapun tingkatannya dalam organisasi.
Buku ini juga menyajikan peta konsep teruji untuk mengatasi tantangan transisi pribadi dan perubahan organisasional yang dihadapi para pemimpin dalam bulan-bulan pertama menduduki posisi baru. Inti konseptual dari peta ini adalah 10 tantangan transisi.