Swiss German University (SGU) mengucapkan selamat kepada Raira Bhaskara, mahasiswa program studi Mechatronics SGU, dan tim go-kart nya yang telah berhasil memenangkan juara 1 dalam kategori 'Gearbox Universitas' dan juara 3 di kategori 'Gearbox Nasional' pada kompetisi Eshark Rok Cup Indonesia 2016 Round 3 di Sentul beberapa waktu lalu.

Kompetisi Eshark Rok Cup Indonesia 2016 adalah kejuaraan go-kart yang diselenggarakan oleh IMI (Ikatan Motor Indonesia).
Berikut adalah daftar anggota tim go-kart ‘Swiss German University Garage Unit’ yang terlibat dalam memenangkan kompetisi tersebut:

Mekanik : M. Ichsan, M. Nur Pamungkas, Aditya Sandi, Darin Soedarsono dan Alfian Wildany
Team Management : Mikael Kevin, Mikael Amadis dan Davin Edison
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI