Selanjutnya, saya lebih banyak menggunakan transportasi udara, meski tepatnya sering was-was bila sedang terjadi karhutla.
Sekarang saya sudah pensiun, sudah tidak pernah lagi terbang ke Palembang. Mungkin suatu hari saya akan terbang kesana, untuk menuntaskan mengeksplorasi Palembang. Kota yang selalu kurindukan.
Atau, bila tidak mau menggunakan transportasi udara, dapat menggunakan transportasi antar moda yang cukup murah, hanya sekitar seratus ribu Rupiah. Caranya? Naik commuter line dari stasiun Tanah Abang ke stasiun Rangkas Bitung. Lanjut dengan kereta api Rangkas Bitung ke Merak. Jalan kaki menuju pelabuhan ferry Merak-Bakauheni, asal jangan pada peak season pasti mudah untuk mendapatkan tiket ferry. Dari Bakauheni naik shuttle bus arah Bandar Lampung. Terakhir naik kereta api Rajabasa dari Bandar Kampung ke stasiun Kertapati, Palembang.
Siap mengeksplorasi kota Wong Kito ? Bagi yang belum pernah naik LRT, bisa coba di Palembang ya. Karena Palembang adalah kota kedua di Indonesia yang sudah memiliki LRT, setelah Jakarta
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H