Sebuah restoran tidak selalu di hotel, mall, atau kawasan kuliner. Membuka restoran pada sebuah apartemen tentu memiliki pasar tersendiri. Paling tidak penghuni apartemen bisa menjadi sasaran utama. Disamping kita  bisa mengharapkan datangnya pelanggan dari luar apartemen.
Tree House adalah sebuah restoran yang dibuka pada apartemen Park Royale dikawasan Gatot Subroto. Karena restoran ini nengutamakan penghuni apartemen Dan lingkungan sekitarnya, maka restoran ini memiliki jam buka dari jam 10.00-21.00 WIB
Guna mengantisipasi pelanggan yang bervariasi, maka restoran menyediakan ruangan indoor yang terang. Ruangan yang nyaman ini lebih tepat bagi keluarga atau orang kantoran yang melanjutkan rapat sambil makan malam. Sebaliknya, juga cukup romantis yang sesuai untuk bercengkrama bagi muda-mudi yang sedang memadu kasih.
Jenis kuliner yang disaksikan juga beragam. Karena penghuni apartemen biasanya dari berbagai kalangan, maka jenis kuliner juga bernuansa East Meet West. Kita dapat memilih kuliner nusantara yang spicy, tetapi juga dapat memilih kuliner western. Dari yang paling sederhana seperti Fish & Chips, hingga kuliner bercita rasa Belanda, seperti galantine, bistik lidah, pancious dan poppertjes. Tersedia aneka minuman yang menarik, seperti mocktail dan juice.
Tergolong restoran yang ramah di kantong, karena harga per porsi mulai dari 50 ribu Rupiah.
Ingin mencoba menikmati kuliner di lokasi yang berbeda? Silakan berkunjung ke apartenen Par Royale Tower 1. Selamat memanjakan lidah Anda.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H