Kenapa kami masih ingin berwisata ke Bali? Dan liburan terdekat adalah menjelang Tahun Baru 2024. Kenapa harus ke Bali lagi?
Banyak lokasi sudah kami kunjungi, namun semua hanya sebentar-sebentar. Kami ingin yang agak lebih lama di suatu tempat. Tahun Baru ini kami merencanakan menginap di Ubud, sebuah destinasi yang pernah kami kunjungi saat Festival Kuliner sedang diselenggarakan disini. Kami ingin bersantai lebih lama di Ubud dengan persawahan dan udaranya yang sejuk  Jauh dari keramaian, tidak semacet Denpasar. Banyak pusat kesenian dan sangat tepat untuk berkontemplasi.
Meski Bali pulau kecil, namun masih banyak destinasi yang perlu dikunjungi. Jadi, tidak perlu pusing bila berlibur ke Bali, karena semuanya indah. Pemandangannya, budayanya, kulinernya, lukisannya maupun keramahannya. Jadi tidak akan merasa Bosan.
Itulah alasan saya ke Bali lagi, Bagaimana dengan Anda?
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H