Dalam rangka promosi pemutaran film layar lebar "Detektif Jaga Jarak", Seven Sunday Studio mengundang beberapa komunitas, termasuk Komik sebagai community partner guna mengikuti mini talk show yang diadakan secara luring di Rumah Sarwono, Pasa Minggu, Jakarta Selatan
Acara diadakan Sabtu 20 Mei 2023 bertepatan dengan peringatan Harkitnas, dengan menghadirkan tiga narasumber yakni psikolog Mutiara Msharini M.Psi, Debby Sahertian, artis kawasan tokoh bahasa gaul anak-anak JakSel dan Jack's Angel (nama Samaran), karena profesinya sebagai detektif perselingkuhan nesti dirahsiakan.
Acara dipandu dengan apik oleh MC Zesya Yushendra dengan kocak sehingga waktu 90 menit berlalu dengan cepat dan tidak membosankan.
Menurut Rini, sang psikolog, hubungan toxic yang menjadi sumber perselingkuhan. Jadi hendaknya tiap pasangan mampu menghindari hubungan toxic. Seperti makanan saja, kita tidak boleh mengkonsumsi gorengan terlalu banyak.
Tiap pasangan harus membuat komitmen, arti dari perselingkuhan, karena tiap orang kriterianya berbeda. Ada yang sekedar chattingan sudah dianggap selingkuh, apalagi yang sampai sudah ML
Bagaimana solusinya agar perselingkuhan bisa dicegah? Ternyata di Indonesia yang masih dipengaruhi budaya malu, sudah ada profesi yang cuan-nya lumayan, yakni sebagai detektif swasta khususnya sebagai detektif perselingkuhan. Kalau di dunia Barat yang serba terbuka profesi ini sudah lama  Menurut Jack"s Angel (bukan Charlie"s Angels), detektif perselingkuhan ini sudah ada situsnya, bila kita membutuhkan jasanya. Peminat jasa datang, menghendaki bantuan seperti apa, misal sekedar foto atau menemukan saat pasangan yang selingkuh  check in di hotel dengan menunjukkan nomor kamarnya, tetapi tidak mau diikutkan dalam eksekusi. Setelah keinginan pengguna jasa diketahui, fee ditentukan. Harga sangat bervariasi, makin tinggi level yang selingkuh tingkat kesulitan makin tinggi, bisa harus keluar kota bahkan ke luar negeri, terutama bila kalangan pejabat atau artis. Setelah fee disepakati, harus dibayar didepan. Jack's Angel menjanjikan maksimal dalam 10 hari permintaan sudah dipenuhi. Padahal biasanya tidak sampai 10 hari sudah terungkap.
Dalam cara operasinya. tentu melakukan pengintaian, maupun penyamaran dalam waktu 24 jam. Selain perselingkuhan, juga memeriksa latar belakang pasangan sebelum menikah. Biro jasa ini sudah berdiri sejak 1997.
Uniknya, pelanggan detektif perselingkuhan ini dari semua kalangan, dari tingkat bawah hingga atas. Berdasar pengalaman mereka 20% rujuk kembali, sisanya berpisah. Uniknya lagi, pelanggan ada yang datang berulang kali. Jadi memang hobby selingkuh, tidak kapok-kapok.
Ketika ditanyakan mana yang lebih banyak berselingkuh berdasar gender, jawabnya fifty-fifty.
Secara beranda, Debby Sahertian menyatakan bahwa selingkuh itu adalah selingan (Indah) keluarga utuh  Menurut Debby yang pernah diselingkuhi oleh pacarnya saat masih di SMA, mulanya kita marah, menyelidiki dan berusaha menangksp basah, namun setelah berpikir panjang, toh dia bukan satu-satunya pria terbaik, masih  ada jutaan pria lain yang lebih hebat dan lebih setia.
Jadi supaya jangan terjadi perselingkuhan, harus saling percaya. Debby selalu mengabarkan dia ada dimana dan akan kemana.Terjafinya perselingkuhan itu Karena sudah ada niat.
Debby dalam film 'Detektif Jaga Jarak' berpesan sebagai Ibu Arum, pacar dari Almond
Bagi Jack's Angel, duka pekerjaan ini adalah bila sampai ketahuan yang diikuti, bisa Jena marah, tetapi mereka telah dilatih selama 6 bulan untuk mengenukakan dalih guna menghindari tuduhan. Harus stand by 24 jam dan selalu membawa properti kemana-mana untuk peenyamaran.
Pada penutup Rini menyampaikan, guna mencegah perselingkuhan pasangan harus sehat secara mental, mampu mengendalikan emosi, dan selalu melakukan komunikasi yang aktraktif. Kuncinya, saling menghargai dan saling mempercayai. Penyatuaan pasangan adalah sebuah proses, dari saat pacaran, menikah, hingga tua oleh keduanya. Harus saling terbuka dan saling percaya  Dalam sebuah hubungan jangan sampai ada ketidak puasan.
Jadi, ingin menjomblo selamanya agar tidak pernah mengalami diselingkuhi atau nenyelingkihui? Atau tetap ingin hidup berpasangan? Semua terserah masing-masing pribadi, hanya ingatlah untuk selalu anti hubungan toxic.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H