Mohon tunggu...
Sutiono Gunadi
Sutiono Gunadi Mohon Tunggu... Purna tugas - Blogger

Born in Semarang, travel-food-hotel writer. Movies, ICT, Environment and HIV/AIDS observer. Email : sutiono2000@yahoo.com, Trip Advisor Level 6 Contributor.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Copa America: Brazil Diprediksi Ungguli Argentina

8 Juli 2021   22:00 Diperbarui: 8 Juli 2021   22:31 199
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Timnas Brazil (sumber: kompas.com)

Meski tidak seheboh laga piala Euro 2020, laga Copa America akhirnya juga menghasilkan dua finalis yakni timnas Brazil dan Argentina. Sementara di piala Euro 2020, laga final akan mempertemukan timnas Inggris vs Italia.

Timnas Argentina yang pada babak penyisihan berada di pool A bersama Uruguay, Paraguay, Chili dan Bolivia, akhirnya meloloskan timnas Argentina, Uruguay, Paraguay dan Chili ke babak gugur, hanya juru kunci Bolivia yang tersingkir.

Sementara pool B dihuni timnas Brazil, Peru, Kolombia, Ekuador dan Venezuela. Babak gugur ditempati oleh timnas Brazil, Peru, Kolombia dan Ekuador. Timnas Venezuela sebagai juru kunci pool dipaksa pulang lebih awal.

Peraturan Copa America untuk babak 8 besar mempertemukan juara pertama pool A melawan juara keempat pool B, juara kedua pool A menghadapi juara ketiga pool B, juara pertama pool B menantang juara keempat pool A dan juara kedua pool B bertemu juara ketiga pool A.

Seperti kita ketahui bersama, timnas Brazil berhasil ungguli Chili 1-0, dan timnas Argentina mengandaskan Ekuador 3-0. Sedangkan laga Peru melawan Paraguay dan Kolombia melawan Uruguay diakhiri tendangan penalti. Peru ungguli Paraguay 4-3 (1-1), sementara Kolumbia kandaskan Uruguay 4-3 (0-0).

Pertandingan semi final mempertemukan timnas Brazil melawan Peru dan Argentina menghadapi Kolombia. Timnas Samba menghentikan langkah  timnas Peru 1-0, timnas Tango mempecudangi timnas Kolombia melalui adu penalti 3-2 (1-1).

Dari laga babak penyisihan hingga semi final, daftar pencetak gol cukup merata dan Lionel Messi (Argentina) mencatatkan diri terbaik dengan 4 gol, diikuti rekannya Martinez dengan 3 gol dan Gomez dengan 2 gol. Pencetak gol lainnya adalah Castillo dari Peru dengan 2 gol dan Lapadula dengan 2 gol. 

Dua pemain Brazil, Paqueta dan Neymar juga dengan 2 gol. Serta satu pemain Kolombia Luis Diaz juga dengan 2 gol. Pemain Peru dan Kolumbia masih disebut karena masih ada laga perebutan juara ketiga antara Peru melawan Kolumbia. 

Kiprah Messi, Martinez, Gomez (Argentina) serta Paqueta dan Neymar (Brazil) di final akan menentukan siapa yang berhak merebut sepatu emas. Kalau jumlah gol terbanyak pada Copa America diungguli sementara oleh Messi, maka pada piala Euro 2020 masih dipegang sementara oleh Christiano Ronaldo (Portugal) dan Patrick Schick (Ceko). Sedangkan pemain Italia lebih merata, hanya pemain Inggris Harry Kane yang masih berpeluang menyalib jumlah gol CR dan Patrick. Karena kedua pemain ini timnasnya gagal maju ke final.

Messi dan Neymar juga tercatat sebagai dua pemain terbanyak memberi andil bagi gol yang diciptakan rekan-rekannya.

Melihat perjalanan timnas Brazil dan Argentina dari babak penyisihan hingga semi final, maupun melihat perjumpaan ke dua timnas selama ini timnas Brazil masih diunggulkan akan mengangkat piala Copa America. Karena timnas Brazil unggul 6x atas timnas Argentina, sedangkan timnas Tango hanya unggul 4x atas timnas Samba.

Bagi para pecinta sepakbola di Indonesia, waktu laga Copa America sebenarnya lebih tepat karena tidak perlu begadang pada dini hari, apalagi bagi yang diizinkan WFH. Sedangkan untuk menyaksikan final piala Euro harus bangun pada jam 02.00 WIB dinihari.

Apakah prediksi timnas Brazil akan mengungguli timnas Argentina di arena Copa America akan terbukti? Mari kita saksikan bersama Minggu 11 Juli 2021 jam 07.00 WIB. Karena selain pameo bola itu bulat, juga fanatisme penonton tuan rumah Brazil apakah dapat diatasi oleh Messi dkk.? Salam olahraga.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun