Bakmi Aloi adalah salah satu bakmi yang populer di Palembang dan kini telah merambah ibukota. Ada dua macam pilihan mie, lurus dan keriting, dengan pilihan topping daging chasiu, daging cincang, daging ayam dan jamur.
Anda juga dapat memesan lauk tambahan seperti bakso, pangsit kuah, pangsit goreng, ngoyang dan tahu bak.
4. Mie Celor
Salah satu kuliner khas Sumatera Selatan lainnya adalah Mie Celor. Anda juga mudah menemukan Mie Celor di Jambi. Berbahan dari mie kuning disajikan dengan santan, udang dan telur rebus. Rasanya gurih yang menggoda.
5. Pindang Patin
Bagi Anda yang belum pernah mengunjungi ranah wong kito tentu belum mengenal pindang patin.
Pindang Patin adalah kuliner berkuah dengan rasa asam manis dengan ikan patin dimasak pindang, sehingga saat disajikan dagingnya sangat empuk.
Â
Rasanya sangat unik, silakan dicoba.
6. Es Kacang Merah
Secara tampilan tidak jauh berbeda dengan es kacang merah di Manado maupun di negeri jiran Malaysia. Es Kacang Merah versi Palembang terdapat berbagai campuran bahan, yakni kacang merah, cincau, dawet, nangka dan tape. Disajikan dengan es serut yang ditambahkan sirup coco pandan berwarna merah dan coklat cair dari susu kental manis.
7. Kopi Kong Djie
Belitung memiliki warung kopi yang melegenda. Semula hanya berupa warung kopi yang melayani kopi untuk buruh tani di Belitung.