Mohon tunggu...
Sutiono Gunadi
Sutiono Gunadi Mohon Tunggu... Purna tugas - Blogger

Born in Semarang, travel-food-hotel writer. Movies, ICT, Environment and HIV/AIDS observer. Email : sutiono2000@yahoo.com, Trip Advisor Level 6 Contributor.

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Manisnya Dessert Timur Tengah di Omarez

21 Juni 2016   11:08 Diperbarui: 21 Juni 2016   11:33 152
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bila Anda ingin menikmati kuliner Timur Tengah di Jakarta,  Anda dapat mencarinya dengan mudah di sepanjang jalan Raden Saleh Raya. Namun kini di jalan Cikini Raya di kompleks Hotel Ibis, Anda dapat menemukan Omarez Cafe & Restaurant dengan suasana Timur Tengah yang sangat kental.

Saat kami mengunjungi rumah makan ini bersama Jakarta Food Adventure, kami mencoba beberapa menu yang langsung ditemani chefnya, Semi - pria asli Timur Tengah. Dia menyatakan di Omarez menyajikan kuliner Timur Tengah dari berbagai daerah, mulai Mesir, Libanon, Syria dan daerah-daerah lainnya.

Berikut ini beberapa dessert andalan Omarez Cafe, diantaranya:

Baklawah, sejenis pastry asal Libanon dengan isi kacang, sirop dan gula didalamnya.

Harissa atau Haresa atau Semolina Cake, adalah salah satu dessert yang disukai di Mesir. Dibuat dari mentega, gula putih dan semolina. Karena rasa manisnya dikenal sebagai Arabic Honey Cake.

Kunafah, sejenis bihun manis yang dihidangkan setelah diramu dengan keju dan gula.

Aneka Dessert (Dok. Pri)
Aneka Dessert (Dok. Pri)
Umm Ali, roti croissant dicampur bahan-bahan seperti kelapa, bubuk kayu manis, raisin, almond lalu disiram cream, dan dimasukkan ke dalam oven,  merupakan puding hangat yang sangat lembut.

Umm Ali (Dok. Pri)
Umm Ali (Dok. Pri)
Semua dessert diatas disajikan bersama Arabic Coffee, kopi putih Arab yang dicampur cengkeh dan kapulaga. Rasanya dan warnanya hampir tidak seperti kopi biasa, dan rasanya sedikit pahit. Itulah sebabnya kopi Arab ini selalu disajikan bersama dessert yang manis guna menetralisir rasa pahitnya.

Kopi Arab (kanan) dan dessert - dokpri
Kopi Arab (kanan) dan dessert - dokpri
Omarez Cafe & Restaurant di jalan Cikini Raya ini di bulan Ramadan juga menyajikan Kurma kering yang manis dan renyah.

Selain mewujudkan atmosfir Timur Tengah dengan alunan musik akustik Gambus, Omarez juga menyediakan Shisha dan Henna Painting.

Shisha adalah ramuan tembakau khas Timur Tengah yang biasanya diisap bersama sebagai lambang persahabatan dengan alat yang disebut hookah.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun