Mohon tunggu...
Sutiono Gunadi
Sutiono Gunadi Mohon Tunggu... Purna tugas - Blogger

Born in Semarang, travel-food-hotel writer. Movies, ICT, Environment and HIV/AIDS observer. Email : sutiono2000@yahoo.com, Trip Advisor Level 6 Contributor.

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup

Selamat Tinggal Kemacetan, Mudik Lancar Berkat Tol Cipali

5 Juli 2015   18:07 Diperbarui: 5 Juli 2015   18:07 1841
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Sebentar lagi Lebaran, apakah Anda akan mudik ke daerah Anda masing-masing? Tentu ya, meski sudah terbayang kemacetan luar biasa seperti tahun-tahun sebelumnya. Bayangkan Jakarta-Semarang yang normal ditempuh 8 jam, saat Lebaran bisa mencapai 18 jam. Tentu lelah fisik, lelah mental dan kegiatan puasa terganggu.

Hal ini terjadi karema jalur pantura selalu padat meski jalan sudah dibuat mulus beberapa minggu sebelum Lebaran. Kepadatan terjadi karena semua jenis kendaraan tumpah ruah di jalur pantura ditambah banyaknya pasar tumpah disepanjang pantura.

Coba saja ingat titik-titik kemacetan sepanjang perjalanan melalui pantura, berawal dari tol Jakarta-Cikampek ruas Bekasi Barat hingga Cibitung, simpang Jomin, pasar Ciasem, Patrol, jembatan di Brebes dan Alas Roban. Sungguh perjalanan yang melelahkan, belum lagi, bila dipaksa PJR untuk pindah ke jalur alternatif yang jalannya belum Anda kuasai.

Tapi jangan kawatir, sejak tanggal 26 Juni 2015 yang baru lalu sudah diresmikan penggunaan tol Cipali (Cikopo-Palimanan) yang merupakan bagian dari jalur tol trans Jawa.

Meski untuk melalui tol Cipali Anda harus merogoh kocek sebesar 96 ribu Rupiah, tentunya pantas karena Anda mendapatkan keuntungan jalan eksklusif tanpa terganggu kendaraan roda dua karena hanya ada kendaraan roda empat, tidak ada pasar tumpah dan jalur yang lebih pendek, sehingga Anda dapat menghemat bbm, mempercepat waktu bertemu keluarga dan yang paling utama menghilangkan kelelahan fisik dan mental gara-gara kemacetan.

Setelah tol Cipali, Anda dapat mampir istirahat di kota Cirebon dengan melalui pintu tol Plumbon, atau langsung melanjutkan perjalanan melalui tol Palikanci dan dilanjutkan dengan tol Kanci-Pejagan.
 
Kemudahan itu Ternyata Rumit

Diatas digambarkan alternatif guna mendapatkan kemudahan dengan adanya infrastruktur dan prasarana baru. Anda juga perlu memahami kerumitan yang membelenggu proses pembangunan sebuah jalan tol.

Pembangunan Jalan tol sangat komplex, mulai dari pembebasan tanah, pembuatan jembatan, pemipaan (piping), hingga pembangunannya yang sangat tergantung struktur tanah, sehingga ada yang menggunakan pengerasan beton dan aspal.

Pembangunan tol Cipali menelan investasi 12,5 triliun Rupiah, yang kemudian harus membengkak menjadi 13,7 triliun Rupiah karena harus melakukan perubahan jalur dengan menembus bukit, yang memerlukan bahan peledak.

Fasilitas Publik

Meski belum selesai seluruhnya, namun pembangunan fasilitas publik terus dikejar.  Diharapkan pada H-7 dan H+5 sudah mampu melayani arus mudik dan arus balik.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun