Stephansdom, Stephansplatz
Anda tidak bisa mengaku sudah pernah ke Vienna kalau belum mengunjungi salah satu bangunan arsitektur paling menonjol di kota ini. Bagi banyak orang, Stephansdom merupakan icon kota yang paling mudah dikenali.Â
Menaranya yang menjulang tinggi ke langit memang mustahil untuk diabaikan. Negara-negara Eropa memang banyak yang identik dengan bangunan gerejanya yang grande. Untuk Austria, setidaknya bagi penulis pribadi, Stephansdom lah yang mewakili.
Yang membuat lokasi ini semakin istimewa adalah square di depan gereja yang merupakan lokasi cafe dan pertokoan yang disebut Stephansplatz.Â
Anda bisa menikmati keindahan arsitektur katedral sambil nongkrong di salah satu cafe terbuka. People watching, window shopping atau real shopping akan meyempurnakan kunjungan Anda ke sini. Yes, now can can officially claim that you have been to the best city in the world.
Open daily from 6am-10pm. Admission free.
Schonbrunn Palace
Seperti halnya Hofburg Palace, bangunan yang masuk daftar UNESCO World Heritage Site ini dulunya merupakan istana kediaman dinasti Habsburg.Â
Bedanya, kalau Hofburg merupakan istana musim dingin, Schonbrunn adalah istana musim panas. Istana ini memiliki 1441 ruangan dan merupakan salah satu monumen arsitektur, budaya dan sejarah paling penting di Austria.Â
Sejak tahun 1960an, Schonbrunn dibuka untuk umum menjadi tempat wisata. Tidak sulit menemukan tempat ini karena ukurannya yang besar dan terlihat dari kejauhan. Kalau mau dibandingkan, istana ini mirip dengan istana Versailles di Perancis.
Rathaus
Provokasi dari berbagai sumber informasi yang telah dibaca membuat penulis menyempatkan diri untuk singgah ke Town Hall alias balai kota Vienna ini.Â
Bangunan bergaya Neo-Gothic ini dirancang oleh Friedrich von Schmidt dan dibangun antara tahun 1872 dan 1883. Menaranya yang menjulang tinggi ke angkasa setinggi 102 meter membuat Rathaus terlihat dari manapun di area pusat kota. Tersedia free guided tours yang pastinya kabar baik untuk para pengunjung, setiap jam 1 siang pada hari Senin, Rabu dan Jumat.Â
Kebetulan waktu itu sedang diadakan Games Exhibition yang cukup besar. Pameran ini menjadi ajang untuk memperkenalkan game terbaru dan sekaligus nostalgia dengan games lama yang dulu pernah terkenal seperti Pac Man, Space Harrier dan lain-lain. Yang pasti, pameran ini merupakan surga bagi para gamer sejati.Â