MTsN 3 Bantul mengadakan kegiatan program literasi budaya dan ziarah ke Malang dan Madura. Program tersebut merupakan program rutin tahunan dari kesiswaan. Kegiatan diikuti oleh siswa kelas VIII ( Delapan) dengan 16 guru pendamping. Rangkaian kegiatan Literasi Budaya akan mengunjungi BNS, Santera De Laponte,Jatim Park I, museum angkut,dan ziarah ke makam Kyai Cholil yang berada di Bangkalan Madura. Kegiatan dilaksanakan dari tanggal 4 Maret - 6 Maret 2024 dengan menggunakan 3 armada bus bersama tor leader dari Mulya Tour.
Kepala MTsN 3 Bantul, Tutik Husniati, S.Ag, M.Si selaku penanggungjawab kegiatan mengungkapkan, keberangkatan rombongan Literasi Budaya pada senin pukul  08.00 WIB.Tiba di Malang sekitar pukul 16.00 WIB. HOTEL Aster kota Batu Malang menjadi tempat singgah rombongan.Tujuan pertama  yaitu Batu Night Spectacular ( BNS).
Sesuai dengan namanya Batu Night Spectacular adalah sebuah tempat wisata yang hanya beroperasi pada sore hingga malam hari dari pukul 15.00 - 23.00 WIB. Puluhan wahana yang terdapat di BNS diantaranya Maze horror, Truck Art Gallery,Selfie Box Studio, Gokart, dan arena Ketangkatasan.Wahana yang banyak diminati pengunjung adalah Drop n Twist,Kursi Terbang,Magic Horn Rodeo Zone dan Gravitron. Khusus anak-anak kidz Zone selain wahana  permainan ada juga wahana  yang memacu adrenalin.
Meski diliputi sedikit rasa takut, namun siswa kelas VIIIC terlihat riang  gembira menikmati  semua wahana  di BNS seolah terbayar rasa lelah di perjalanan dari Jogja ke Malang.
"Saya takut bu sampai berteriak-teriak dan jantung deg-deg an saat di dalam rumah hantu," kata Dea dan teman-temannya.
Setelah puas menikmati  wahana permainan dan berfoto-foto dengan beground lampu-lampu lampion pukul 22.30 WIB  rombongan kembali ke hotel.  Menutup kegiatan malam itu.
"Silakan kalian istirahat agar besok kita dapat melanjutkan kegiatan dalam keadaan fresh." Pungkas Tutik sekembalinya dari BNS. (nty)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H