Aku tersenyum kecil. Sayuran yang hampir muak aku memakannya, hari ini menjadi menu yang aku nikmati. Pada usiaku yang mulai senja ini aku harus menjaga kesehatan jantung, tekanan darah, kadar kolesterol, risiko kanker, gangguan pencernaan, masalah kesehatan tulang, dan juga kesehatan kulit. Rebusan buah labu siam akan membantuku mengatasi semua itu.
Pun lalap leunca, adalah lalapan yang aneh ketika aku kecil dulu. Huh, aku sangat membencinya. Ternyata kaya manfaat. Lalapan berbentuk buah bulat-bulat kecil berwarna hijau itu merupakan sumber vitamin C yang baik. Tentu teman-teman tahu bahwa vitamin C salah satu nutrisi penting dalam menjaga berbagai fungsi tubuh.
Vitamin C berguna untuk menjaga kesehatan kulit, tulang, maupun sistem kekebalan tubuh. Tanpa memakan suplemen kimiawi, leunca memberikan asupan gizi seperti yang diharapkan.
Ah, lagi-lagi makanan yang aku benci memakannya pada masa kanak-kanak dahulu, harus aku sukai ketika aku sudah memiliki cucu.
Ya, makanan yang hampir-hampir aku bosan karena ingin mencicipi makanan berprotein hewani, menjadi santapan sehat yang terasa lezat. Protein hewani yang lebih banyak kumakan adalah ikan. Begitulah kehidupan.Â
Bandung, 4 Juli 2024
PakDSus
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H