Mohon tunggu...
Sururun Marfuah
Sururun Marfuah Mohon Tunggu... Psikolog - Psikolog

Berbagi Cerita | Berbagi Pengetahuan | Berbagi Pengalaman |

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Perbedaan: Kecemasan dan Gangguan Kecemasan

6 Juni 2022   10:30 Diperbarui: 6 Juni 2022   10:50 839
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pinterest/The Mighty

Kecemasan atau anxiety adalah perasaan khawatir dan takut yang biasanya terkait hal yang belum terjadi atau akan terjadi di masa depan. Yang perlu diperhatikan adalah semua manusia yang bernyawa pasti memiliki kecemasan. 

Kecemasan adalah respon natural manusia yang menyerang pemikiran, perasaan dan respon fisik seperti gemetar, keringat dingin dan mual. 

Jadi, misalnya Anda merasa takut, mual dan berkeringat dingin ketika menghadapi ujian skrispi, itu bukanlah sebuah gangguan mental. Melainkan hal itu menunjukkan bahwa Anda adalah manusia yang sehat, karena Anda masih mampu mengafirmasi perasaan-perasaan manusiawi seperti takut dan khawatir.

RED FLAG

Kapan kecemasan menjadi sebuah masalah dalam kesehatan mental? Setiap hal yang berlebihan pasti menjadi tidak baik. Kecemasan menjadi perlu diwaspadai ketika hal tersebut mempengaruhi kemampuan Anda untuk menjalani hidup sebagai manusia yang utuh. 

Misalnya kecemasan tersebut menguasai diri Anda dan tidak terkontrol sehingga Anda menghindari banyak situasi penting yang memungkinkan Anda cemas. 

Dan yang terjadi ketika Anda mengadapi ujian skripsi dan merasa cemas, Anda akan memilih untuk reschedule, berpura-pura atau melakukan berbagai hal untuk menghindari situasi tersebut. Jika penghindaran ini terus dilakukan, tentu akan membuat Anda stuck dan tidak bisa berkembang.

ANXIETY DISORDER

Gangguan mental yang berkaitan dengan kecemasan disebut anxiety disorder atau gangguan kecemasan. Menurut DSM-V (Diagnostic and Statistical Manual of Mental Disorder edisi 5) gangguan kecemasan diklasifikasi menjadi beberapa jenis gangguan kecemasan yang lebih spesifik. 

Kriteria dari masing-masing gangguan kesemasan bisa ditemukan di berbagai portal digital. Anda tidak akan temukan di artikel ini untuk menghindari self-diagnose atau diagnosa mandiri.

note: tolong hindari diagnosa mandiri dengan mencocokkan apa yang kita rasakan dengan apa yang kita temukan di dunia maya.

PROFESIONAL?

Tenaga professional di bidang kesehatan mental umumya adalah psikolog dan psikiater. Kedua profesi ini biasanya melakukan kerjasama demi kesejahteraan pasien dan pulihnya keadaan pasien. Lalu kenapa harus ke professional? Apakah yang ditemukan di internet itu salah?

Literatur yang ditemukan bisa jadi memuat informasi yang benar. Tapi pemahaman kita sebagai awam yang terkadang salah. Pengambilan keputusan atas diagnosa tidak sekedar mencocokkan kriteria yang tertulis. Ada serangkaian kegiatan yang harus dilakukan, dan disitulah peran professional diperlukan.

Source:

Reference are available on request

----------

Have a good day

SM, sign out

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun