Misalnya ketika siang hari dalamannya menggunakan kemeja berlengan panjang dan berwarna cerah, sedangkan pada sore dan malam hari cukup mengganti kemeja dengan yang berlengan pendek dan berwarna lembut.
Pilihlah outwear dengan motif yang tidak terlalu ramai seperti contoh di atas. Sehingga apapun baju dasarnya akan selalu terlihat serasi.Â
Untuk bawahan, agar menambah kesan santai gunakan celana panjang bahan satin yang pasti kamu punya di rumah.
Tanpa perlu gamis baru, kamu bisa tampil menawan hanya dengan bermodalkan selendang baru.Â
Jadi, tanpa mengeluarkan banyak biaya, kamu bisa menambah pilihan busana muslim yang dapat dipakai selama Ramadan.
Cari selendang yang berwarna senada dengan gamis koleksimu dan kreasikan menjadi kalung. Motifnya bisa disesuaikan dengan gaya kamu.Â
Cara ini dapat membuat para perempuan terlihat menarik tanpa harus membeli gamis baru untuk Ramadan tahun ini.
Jika punya sedikit bujet dan kamu memang belum punya tas tangan, belilah satu item dengan warna yang cocok untuk menambah akses pada penampilanmu.
Tas tangan cocok digunakan untuk acara Ramadan yang sedikit formal seperti menghadiri buka bersama yang diadakan kantor atau menghadiri undangan bukber dari rekan bisnis atau atasan.
Beli Aksesoris
Jika koleksi pakaian muslim kamu masih cukup banyak, tidak perlu memaksakan diri untuk beli yang baru lagi.Â
Toh, baju-baju tersebut masih cukup baik untuk dikenakan selama Ramadan.Â