Kemiskinan mungkin satu diantara banyaknya masalah yang belum diatasi, mulai dari ketimpangan sosial, keadilan, pelanggaran HAM, atau bahkan KKN yang masih dan marak di penjuru negeri ini, dan masih dijumpai.
Tidak Takut Tuhan?
Saya teringat apa yang disampaikan oleh Prof. Salim Sa'id dalam program Indonesia Lawyers Club di TVONE: "Bagaimana kita mau maju, pejabat kita melanggar sumpah, Tuhan saja tidak ditakuti". Ini sebuah nasehat yang bagus bagi siapapun. Jika ingin maju bangsa ini, maka takut-lah pada Tuhan.Â
Dengan adanya "Ketuhanan Yang Maha Esa" dalam Pancasila, sudah harus diaplikasin sebagai bentuk kehati-hatian dan ketakutakan dalam mengemban amanah sebagai pemimpin masyarakat, bahwa setiap tindakan kita selalu diawasi oleh Tuhan Yang Maha Esa.
Siapa yang tidak tahu kisah Fir'aun dengan kesombongannya dan tidak takut terhadap Allah Swt. Ia binasa bersama kekuasaan, kekayaan bahkan bala tentaranya. Maka takutlah pada Tuhan dalam menjalankan amanah sebagai pemimpin, dan  wakil rakyat.Â
Mari rawat Indonesia kita, tidak hanya sebatas acara seremonial kemerdekaan. Tetapi dengan ketataan dan ketakutan pada Tuhan Yang Maha Esa, atas amanah yang diberikan. Allahu a'lam bisshowab.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI