Saya berswafoto dengan latar laut dan langit yang menampakkan awan yang sangat indah. Setelah beberapa kali jepretan, saya masuk lagi ke ruang makan. Semakin banyak tamu hotel yang sedang menikmati hidangan. Saya sempat melihat Pak Jumio sedang menuangkan minuman jamu ke dalam gelas.
Di sampingnya, Bu Tuti, pengawas TK dan juga istrinya sedang memperhatikan Pak Jumio yang tengah menuangkan jamu dari dalam botol itu.
Mengingat waktu semakin cepat berlalu, saya segera kembali ke kamar di lantai tujuh untuk bersiap-siap mengikuti bimtek pada hari kedua itu.
Dari kamar hotel, saya berjalan kaki menuju ballroom di bangunan sebelah hotel. Hj. S. Khasanah dan Bu Suwarni sempat saya ajak berfoto sebelum naik ke lantai tiga, tempat bimtek. Jalan menuju ballroom melewati beberapa lorong. Kalau tidak rajin membaca tulisan penunjuk arah, peserta dapat tersesat. Ada tiga ruang besar untuk kegiatan di lantai tiga itu.Â
Kebetulan, ruang untuk bimtek yang kami ikuti ada pada ruang ketiga (paling ujung). Dengan demikian, kami harus berjalan melewati depan dua ruang yang cukup lebar.
Pada ruang bimtek, saya lihat Pak  M. Arsyad sedang asyik dengan gawainya. Kemeja yang dikenakan bewarna merah. Demikian pula tutup kepalanya. Warna merah senada dengan warna kursi yang kami duduki.
Saya pun segera berjalan ke deretan meja depan untuk mencari tempat duduk yang strategis. Beberapa pengawas terlihat sudah menempati kursi sesuai pilihan. Mereka juga terlihat mulai asyik dengan aktivitas masing-masing.
Ditulis menjelang subuh di Kota Minyak, Balikpapan, 24 Juni 2023
Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H