Kembali Melakukan Rutinitas dengan Lebih Semangat
Hari Senin tanggal delapan Mei 2023 sebagian besar pengawas sekolah Disdikpora Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur kembali melakukan aktivitas kerja. Setelah beberapa hari melakukan Kunjungan Kerja ke Dinas Pendidikan dan Kebudayaan di Kota Malang, Jawa Timur (3-5 Mei 2023) dan rekreasi, para pengawas kembali melakukan aktivitas rutin.
Baca juga: Merencanakan Perjalanan dengan CermatÂ
Semangat teman-teman pengawas memang dapat diacungi jempol. Mereka baru tiba di Penajam kemarin dan hari ini harus melakukan aktivitas rutin. Kelelahan selama perjalanan mereka abaikan. Tugas lebih diutamakan.
Perlu Lebih Semangat
Setiap orang perlu dorongan atau motivasi untuk menjalankan aktivitas lebih semangat. Untuk itu, ada waktu-waktu tertentu yang harus dijadikan waktu untuk refresing atau healing. Dengan melakukan kegiatan yang santai, penuh rasa gembira, dan terbebas dari rutinitas, kita akan terhindar dari stres. Kegiatan yang boleh dikata sebagai kegiatan "melemaskan" otot-otot kerja memang perlu dan wajib diprogramkan.
Dengan melakukan perjalanan yang menyenangkan, pikiran akan fresh. Segala beban pekerjaan untuk sementara dapat diabaikan. Kemudian saat kembali masuk kerja, semangat akan lebih baik. Seharusnya memang harus meningkat.