Bismillah,
Betapa besar kasih sayang Allah kepada kita umat nabi Muhammad saw. Allah menyiapkan surga yang luasnya lebih luas dari langit dan bumi. Surga itu disiapkan untuk mereka yang bertaqwa. Siapakah mereka bertaqwa itu? Di dalam alquran ayat 2 dst Allah merinci orang taqwa itu yakni mereka yang meyakini yang ghaib, mendirikan solat, memafkahkan sebagian rezeki yang Allah berikan kepada mereka. Siapa lagi? Adalah mereka yang meyakini apa apa yang diturunkan kepada Engkau (Muhammad saw) dan kepada apa apa yang diturunkan kepada nabi nabi sebelum Engkau (Muhammad saw).Â
Solat berjemaah
Di dalam banyak ayat alquran, Allah menyatakan betapa utamanya melakukan solat berjemaah. Salah satu di QS albaqarah ayat 45, QS atthaubah ayat 18. Mereka yang khusuk hatinya kepada Allah akan selalu istiqomah melakukan solat berjemaah. Mereka yang memakmurkan masjid-masjid Allah adalah mereka yang beriman kepada Allah.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI