Mohon tunggu...
SUPERSPRING
SUPERSPRING Mohon Tunggu... -

www.SuperSpring.co\r\nSuperSpring GPS Center. Perusahaan yang bergerak di bidang GPS Tracker dan GPS Navigasi

Selanjutnya

Tutup

Otomotif

Mengenal Berbagai Jenis GPS Tracker

17 November 2015   10:09 Diperbarui: 17 November 2015   12:38 231
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

GPS Tracker Pelacak Mobil
Merupakan alat pelacak kendaraan atau vehicle tracker, ukurannya yang praktis membuatnya dapat dipasang di tempat tersembunyi sehingga tidak terlihat. Pelacak mobil mempunyai tingkat akurasi yang sangat tinggi dengan didukung oleh stabilnya sinyal GSM dan GPS, sehingga data perjalanan dapat terlihat dengan sangat rinci.

Dengan dilengkapi oleh fitur yang canggih, menggunakan pelacak mobil memberi banyak keuntungan diantaranya adalah:

  • Melindungi kendaraan dari upaya pencurian
  • Menghindari terjadinya penyimpangan rute
  • Efisiensi perusahaan meningkat
  • Menghindari resiko penyalahgunaan kendaraan
  • Lebih cepat dalam proses pengiriman


GPS Tracker Motor

GPS Tracker Motor merupakan GPS Tracker yang khusus digunakan untuk sepeda motor. Tujuan pemasangan alat ini adalah untuk menambah keamanan sepeda motor dari aksi pencurian yang semakin marak terjadi. Untuk menunjang keamanan sepeda motor, GPS tracker ini dilengkapi berbagai fitur yang dirancang dengan sangat canggih sehingga dapat digunakan untuk:

  • Memonitor serta melacak keberadaan sepeda motor bila sudah terjadi peristiwa kehilangan. Proses pelacaknya dapat dilakukan melalui komputer sehingga lebih praktis
  • Mematikan mesin sepeda motor secara otomotis ketika pencuri berusaha menyalakannya. Prosesnya dapat dilakukan dari jarak jauh melalui SMS mobile atau ponsel.
  • Fitur notifikasi pada piranti GPS ini digunakan untuk melacak tempat motor tersebut diparkirkan walaupun lokasinya sudah melewati area yang sudah ditetapkan. Pemilik juga dapat mengetahui data kecepatan kendaraan ketika sedang dijalankan, total jarak yang tempuh, laporan harian dan masih banyak lagi.
  • Aman dari paparan debu dan juga aman saat terkena air, karena alat ini dilengkapi dengan teknologi anti debu dan anti air.

GPS Tracker Motor terhubung dengan listrik pada motor, namun Anda tidak perlu khawatir karena perangkat GPS ini juga mempunyai tenaga cadangan dalam bentuk baterai. Kapasitas dayanya dapat bertahan sampai hingga 24 jam.


GPS Tracker Portabel
Personal GPS Tracker merupakan perangkat yang digunakan untuk melindungi serta melacak keberadaan buah hati Anda di mana pun mereka berada dengan mengirimkan koordinat bujur serta  lintang melalui SMS pada ponsel Anda atau dapat juga dengan menggunakan alamat GoogleMaps Link.

Selain itu Anda pun dapat mendengarkan sebuah pembicaraan yang berlangsung di sekeliling anak Anda.  GPS ini mempunyai tingkat akurasi sangat tinggi, sinyal GSM serta GPS yang sangat stabil serta daya tahan baterai yang lama, kondisi ini dapat menghadilkan data yang lebih terperinci. Dengan didukung oleh berbagai fitur canggih alat ini memberi banyak keuntungan diantaranya:

  • Mencegah terjadinya penculikan anak
  • Mengetahui keberadaan anak
  • Praktis dan mudah digunakan
  • Tidak memerlukan instalasi
  • Dapat dipasang padak banyak jenis kendaraan.
  • Mempunyai empat magnet yang kuat
  • Kapasitas baterai besar yaitu 2600mAh
  • Dilengkapi dengan alat sadap suara
  • Adanya peringatan bila alat masuk atau keluar dari koordinat tertentu

GPS Navigasi
GPS Navigasi bukan merupakan GPS Tracker, tetapi GPS yang dikenal sebagai GPS Map atau GPS Petunjuk Jalan, merupakan perangkat yang dapat membantu Anda dalam menemukan lokasi yang menjadi tujuan Anda, dapat segera berada di tempat tujuan membuat Anda dapat menghemat bahan bakar dan waktu. Alat ini menawarkan banyak keuntungan diantaranya adalah:

  • Tidak nyasar
  • Cepat sampai ditempat tujuan
  • Penggunaannya mudah
  • Tidak ada Iuran
  • Lebih responsif
  • Dapat memperoleh update peta dengan lengkap dari situs navigasi.net
  • Kapasitas memory Internal besar yaitu sebesar 8GB
  • Didesain menarik dengan menggunakan layar sentuh 5 inchi berresolusi 480 x 272
  • Chipset M-Star dengan kecepatan yang mencapai 533Mhz

Dengan didukung baterai dalam berkapasitas 1250 m, perangkat penunjuk jalan ini juga dilengkapi dengan fitur multimedia seperti pemutar mp3, pemutar vidio, gambar, flash player serta game seru yang dapat membuat perjalanan yang Anda tempuh tidak hanya nyaman tetapi juga menyenangkan.

Demikianlah informasi mengenai berbagai Jenis GPS Tracker beserta keunggulannya, semoga dapat bermanfaat.

Penulis : Habibie Superspring

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun