Es wafer coklat lezat  tiada duanya. Es ini bisa dinikmati di saat cuaca panas, sejuk, bahkan dingin.Â
Bikin es wafer coklat  gampang banget, super praktis. Murah, mudah, dan lezat. Anda bisa mencobanya di rumah.
Siapkan 2 bahan:
- 5 wafer stik coklat, bisa merk apa saja. Di sini saya pakai Richoco big rolls wafer stick.
- Susu ultra tawar kemasan kecil
Cara membuatnya:
- hancurkan wafer, caranya dengan memencet kemasan wafer.
- Gunting salah satu ujung kemasan wafer.
- Masukkan susu ultra ke dalam kemasan wafer.
- Taruh dalam toples plastik, dengan posisi kemasan wafer berdiri.
- Masukkan ke dalam freezer, hingga es mengeras, dan siap dinikmati.Â
Anda bisa membuat es wafer coklat lezat yang murah, mudah dan cepat. Selamat mencoba.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H