Mohon tunggu...
Sukmawati
Sukmawati Mohon Tunggu... Jurnalis - Bukan siapa-siapa

Suka melancong

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Sahabat Sejati Selalu Ada ketika Semua Pergi

22 September 2021   02:59 Diperbarui: 22 September 2021   03:10 392
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Saya percaya, setiap kita disini pasti mempunyai sahabat, terlepas apakah itu sahabat masa kecil, sahabat masa sekolah, sahabat di tempat kerja, bahkan sahabat setelah pensiun, namun bagaimana keintiman dalam bersahabat setiap orang tidaklah sama.

Jika ditanya, mengapa kita harus punya sahabat? Apakah sahabat begitu penting? Atau perlukah memiliki sahabat?  Bagi saya pribadi punya sahabat itu perlu. 

Seperti kita ketahui manusia merupakan makhluk sosial yang selalu membutuhkan orang lain di manapun berada. 

Artinya meskipun seseorang tetap memerlukan ruang bagi dirinya sendiri, namun ada saatnya bergaul karena itu penting.  

Maka jangan menutup dirimu, di lingkungan sosial kamu dapat menemukan seorang sahabat yang sesuai dengan kepribadianmu.

Sahabat perlu karena  terkadang berjuang sendiri tak cukup membahagiakan, meskipun itu menyenangkan. Namun, jika kita punya orang-orang yang berjuang bersama dalam satu tujuan maka keberhasilan yang dicapai akan lebih bermakna. 

Kita bisa menciptakan kenangan bersama yang tidak terlupakan sepanjang hidup. Sahabat perlu, karena kita bisa saling berbagi ini baik dan penting, misal apakah itu berbagi cerita, berbagi kasih sayang, berbagi hadiah atau berbagi sedikit makanan.

Sahabat perlu, dimana dunia terlalu singkat untuk dijalani seorang diri, karena ada kalanya disaat tertentu kita membutuhkan orang lain melakukan sesuatu karena kita tidak mampu melakukan sendiri. Dimana seorang sahabat yang baik biasanya seseorang yang sangat perduli dengan keadaanmu, karena tidak akan membiarkan kamu dalam kesedihan dan selalu mensupport.

Juga menjadi seseorang yang berdiri di belakang kamu, saat kamu jatuh sahabat baikmu akan menopang mu termasuk memberi solusi dalam masalahmu.

Sahabat bersedia mengingatkan kamu saat kamu melakukan kesalahan dan ini penting agar kita sebagai manusia tidak lupa diri. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun