Mohon tunggu...
SUJINARTO M.Pd.
SUJINARTO M.Pd. Mohon Tunggu... Guru - Guru SMKN 11 Semarang - Mentor Gerakan Sekolah Menyenangkan - Pelatih Pembina Gerakan Pramuka Kwarcab Kt. Semarang - Dewan Pembina Akademi Seni Beladiri Karate Indonesia Jateng - Sekum Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia Kt. Semarang

Favorite Content Topics: Education, Sport - Hobby: Traveling, Scouting

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Jelang Hari Guru Ciptakan Ruang Ketiga-Gerakan Sekolah Menyenangkan Ala Guru Teknik Grafika Smkn 11 Semarang

26 November 2024   15:43 Diperbarui: 26 November 2024   15:45 169
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Team C: Agus N., Lasmini, Mahfud S., Murtinem (Sumber: Dok. Pribadi)

Kompetensi Keahlian Teknik Grafika (TG) SMKN 11 Semarang memiliki cara yang ‘agaklaen’ dalam memperingati Hari Guru Nasional 2024 yang bertemakan Guru Hebat Indonesia Kuat, yaitu dengan mengadakan Ruang Ketiga-Gerakan Sekolah Menyenangkan pada hari Sabtu 23 November 2024 di Grojogan Kapuhan Kabupaten Magelang.

Grojogan Kapuhan: Pesona Alam yang Memikat

Grojogan Kapuhan awalnya sebuah dam sungai yang berfungsi sebagai penahan air, kini menjelma menjadi destinasi wisata yang begitu populer di Kabupaten Magelang. Salah satu daya tarik utama Grojogan Kapuhan adalah keindahan alamnya yang masih asri, derasnya aliran air yang menyerupai air terjun, membuat banyak orang penasaran dan ingin mengunjungi langsung. Suara gemericik air yang menenangkan, udara segar pegunungan, serta pemandangan hijau yang menyejukkan mata menjadi kombinasi yang sempurna untuk melepas penat. Wisatawan bisa bersantai di gazebo sambil menikmati pemandangan air terjun, atau bahkan bermain air di sungai.

Kini tersedia juga layanan jip wisata yang bisa membawa wisatawan menjelajahi keindahan alam sekitar Grojogan Kapuhan.

Kemasan Acara

Ruang ketiga yang diikuti 15 orang yang terdiri dari guru TG & Mentornya guru TG serta perwakilan karyawan Unit Produksi (UP) betul-betul acara yang jauh dari pembahasan kerjaan, tetapi berdialog non formal dengan suasana yang santai disertai canda ria untuk membuat kebugaran jiwa, hati & fisik serta berdampak meningkatkan semangat berkolaborasi dalam bekerja ke depannya.

Agar pelaksanaanya berjalan lancar, kegiatan ini dibentuk kepanitiaan, sebagai Ketua Panitia adalah Ketua Kompetensi Keahlian: Ahmad Yani, S.Pd., M.A. bertugas mengkoordinir kerja panitia; Bendahara: Murtinem, S.Pd. bertugas melakukan pembayaran kepada pihak Pesona Ketep, Catering, dan Transportasi; Konsumsi: Canserina Juliawardhani, S.Pd. bertugas menyiapkan konsumsi sarapan, snack dan makan siang; Transportasi: Lasmini berkoordinasi dengan pihak Rent Car & Tour Travel; Humas: Sujinarto, S.Pd., M.Pd. bertugas berkoordinasi dengan pihak Pesona Ketep dan membuat Rencana Kegiatan. Rundownnya: Pukul 06.00 s.d. 07.10 WIB= Kumpul di halaman SMK Negeri 11 Semarang. Pukul 07.10 s.d.  09.10 WIB Perjalanan ke Hotel Pesona Ketep ditempuh dalam waktu 2 jam melewati jalan yang berkelok-kelok, tanjakan dan turunan yang mengasyikan. Sepanjang jalan terasa nyaman dan menyenangkan oleh driver mas Udin. Apalagi selama di perjalanan berkaraokean. Yang sangat bisa dinikmati jika yang menyanyi mas Iwan. Suara khasnya yang merdu membuat seisi mobil terhibur. Tak terasa tepat pukul 09.10 WIB sampailah di hotel Pesona Ketep.

Tibalah saatnya hiling di alam terbuka menggunakan jeep. Jeep yang digunakan 4 jeep, setiap jeep berisi 4 orang dan ada yang berisi 3 orang. Kelompok Jeep A beranggotakan Ahmad Yani, S.Pd., M.A.; Badru Zaman, S.Pd., M.A.; Suyanto, S.Pd.; dan Iwan. Kelompok jeep B beranggotakan Susilo, S.Pd., M.A.; Sujinarto, S.Pd., M.Pd.; Canserina Juliawardhani, S.Pd.; dan Nugrahaning Dyah Respati, S.Psi. Kelompok Jeep C beranggotakan Mahfud Syaefudin, S.Pd.; Agus Nugroho, S.Kom.; Murtinem, S.Pd.; dan Lasmini. Kelompok Jeep D beranggotakan Darwito, S.Pd.; Antonius Bowo Wasono, S.IP., S.Pd., M.A. dan Maskuri, S.Pd.

Start awalnya dari halaman hotel Pesona Ketep, explore Area Ketep menuju ke Grojogan Kapuhan - Jl. Blabak Boyolali Kapuhan Kec. Sawangan Kabupaten Magelang Jawa Tengah dan finish di hotel Pesona Ketep lagi.

Explore area Ketep menuju ke Grojogan Kapuhan, penjelajahannya memasuki perkampungan keluar perkampungan, masuk persawahan keluar persawahan, masuk sungai dan akhirnya sampai di Grojogan Kapuhan. Di Grojogan Kapuhan keempat jeep tersebut melakukan manuver-manuver yang spektakuler dengan driver yang profesional melintasi Grojogan Kapuhan sehingga para penumpangnya basah kuyup kena muncratan air. Satu jam berlalu kemudian melanjutkan perjalanan kembali ke hotel Pesona Ketep.

Keceriaan tetap terkondisi saat perjalanan kembali ke Semarang, melewati warung kopi berhenti sejenak untuk menikmati secangkir kopi, teh, pisang goreng, mendoan, bakwan, ketela goreng dan jagung bakar sambil bercengkerama, bersendau gurau.

Destinasi berikutnya Pasar Bandungan. Di sinilah tempatnya khususnya kaum ibu melampiaskan kodrat kewanitaannya untuk berbelanja khususnya sayur-sayuran dan buah-buahan. Waktu tersedia satu jam. Satu jam berlalu dilanjutkan kembali ke Semarang. Tiba di SMK Negeri 11 Semarang pukul 16.00 WIB. Sampai jumpa untuk acara Hiling berikutnya……

Team B: Susilo, Dyah, Canserina, Sujinarto. (Sumber: Dok. Pribadi)
Team B: Susilo, Dyah, Canserina, Sujinarto. (Sumber: Dok. Pribadi)

Team A: Iwan, Badru Z., Suyanto, A. Yani (Sumber: Dok. Pribadi) 
Team A: Iwan, Badru Z., Suyanto, A. Yani (Sumber: Dok. Pribadi) 

Team C: Agus N., Lasmini, Mahfud S., Murtinem (Sumber: Dok. Pribadi)
Team C: Agus N., Lasmini, Mahfud S., Murtinem (Sumber: Dok. Pribadi)

Team D: Darwito, Maskuri, Antonius BW. (Sumber: Dok. Pribadi)
Team D: Darwito, Maskuri, Antonius BW. (Sumber: Dok. Pribadi)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun