Bila kita duduk bersama membangun ekonomi daerah mulai Pemda dan para pengusaha perdagangan, maka kondisi akan mengerakkan ekonomi di daerah T3P.
Bagi daerah perbatasan, seperti Nunukan, Sebatik, Kalimantan Utara, Natuna, Tarempa Kabupaten Kepulauan Anambas, Provinsi Riau, Kisar, dan Moa di Maluku, program Tol Laut sangat berarti. Karena selama ini, pasokan kebutuhan bahan pokok mereka dicukupi oleh Malaysia dan Timor Leste.
Dengan program Tol Laut, kebutuhan bahan pokok dan barang penting penduduk di daerah perbatasan bisa langsung ditangani dari dalam negeri. Hal ini membuktikan, jika negara hadir dalam menyelesaikan setiap persoalan warganya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H