Mohon tunggu...
Akhmad Sujadi
Akhmad Sujadi Mohon Tunggu... Wiraswasta - Enterpreneur

Entepreneur

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Mengenal Sistem Pengadaan KAI

6 Oktober 2014   12:13 Diperbarui: 17 Juni 2015   22:13 1669
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Investasi di bidang kereta api, membutuhkan dana yang sangat besar dan sangat berpengaruh terhadap kinerja perusahaan. Setiap investasi perlu dikaji secara mendalam dari setiap aspek. “Kajian ini dibuat oleh beberapa pihak yang berhubungan. Bagian teknik, keuangan, SDM, manajemen risiko dan Pusat Logistik. Setiap kajian tersebut harus diperhatikan dan dipertimbangkan satu sama lain, agar untung rugi suatu investasi dapat dinilai secara menyeluruh dan komprehenshif.

Dari kajian beberapa pihak dan setiap aspek, akan dikeluarkan suatu rekomendasi dari Pusat Logistik . Namun rekomendasi dari Pusat Logistik tidak dapat dijadikan sebagai satu-satunya tolak ukur oleh perusahaan untuk membatalkan suatu program investasi. Kajian harus mempertimbangkan bagian lain yang terkait dengan kebutuhan barang atau jasa.

Adapun kajian untuk investasi suatu barang atau jasa ditinjau dari segi Pusat Logistik adalah;

a. Jenis barang dalam investasi tersebut apakah termasuk barang vital, essential atau desirable,

b. Biaya pengadaan (procurement cost), termasuk biaya riset pembelian dan pembanding biaya penawaran, negosiasi dsb.

c. Biaya penyimpanan (stock holding cost)

d. Ketersediaan sarana dan prasarana penyimpanan

e. Sistem pemesanan (berapa banyak yang akan dibeli dan kapan akan dilakukan)

f. Kebutuhan suku cadang per tahunya.

g. Lama proses pengadaan dari penerbitan nota persetujuan dana (NPD) sampai proses masa penyerahan paling lama (MPPL).

Selain itu Pusat Logistik juga akan mencermati setiap kebijakan eksternal maupun internal dengan mengumpulkan segenap informasi yang berkaitan dengan program investasi. Seperti pergolakan di luar perusahaan, pergolakan konsumen atau pasar, perubahan peraturan perundangan/pemerintah, persaingan, perkembangan teknologi, kependudukan, perekonomian, pencemaran lingkungan dsb.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun