Mohon tunggu...
Euis Novianti
Euis Novianti Mohon Tunggu... Mahasiswa - Life Must Goes On

Mahasiswa Ilmu Komunikasi UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta - 20107030016

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Artikel Utama

Jurus Jitu Mengatasi "Second Lead Syndrome" Akut

14 Maret 2021   10:15 Diperbarui: 15 Maret 2021   22:00 2425
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber gambar : nesabamedia.com

Hallo everyone!

Kalian pernah dengar istilah second lead syndrome gak? Atau jangan-jangan kalian sendiri nih yang ketularan second lead syndrome. Lantas apa sih second lead syndrome itu? dan kenapa second lead syndrome itu bisa terjadi?

Eittsss.. jangan khawatir, buat kalian yang belum tahu apa itu second lead syndrome tenang aja ya. Kali ini penulis akan menguraikan sedikit apa itu second lead syndrome dan mengapa bisa terjadi berdasarkan pengalaman pribadi penulis.

Second Lead Syndrome ini merupakan istilah atau ungkapan yang digunakan oleh penonton drama Korea saat mereka lebih menyukai pemeran second lead (kedua) daripada pemeran main lead (utama). Mereka lebih menginginkan agar main cast lead lebih menyukai second lead ini.

Bagaimana kalian paham tidak? Oke saya contohkan ya.

Akhir-akhir ini dunia per drama Koreaan sedang dihebohkan dengan drama yang berjudul "Love Alarm 2". Drama ini menceritakan tentang aplikasi yang berguna untuk menyatakan perasaan seseorang dengan radius 10 meter.

Drama ini di bintangi oleh Kim Sohyun sebagai Kim Jojo, Song Kang sebagai Sun Oh dan Jun Ga Ram sebagai Hye Yeon.

Love Alarm 2 merupakan drama season 2 atau drama terusan dari love alarm 2 yang ditayangkan 2 tahun yang lalu yakni pada tahun 2019.

Pada season 1 para penonton dibuat kagum dengan alur cerita yang mengisahkan Kim Jojo dan Sun Oh. Tetapi ternyata pada season 2 penonton di buat kecewa oleh alur cerita yang ternyata ending dari cerita ini adalah Kim Jojo menjadi pasangan Hye Yeon bukan Sun Oh.

Kalau udah dikasih contoh kalian faham dong ya, jadi dari cerita diatas para penonton lebih menginginkan Kim Jojo untuk lebih memilih dan bersama dengan Sun Oh bukan bersama Hye Yeong.

Second lead syndrome ini terjadi karena pesona dari second lead sendir yang tampak begitu karishmatik dan pembawaannya yang sangat baik. Acting yang dilakukan oleh second lead ini sangat baik dan membuat para penonton terkagum-kagum.

Second lead juga juga mengapa biasanya dikagumi oleh para penonton adalah karena mempunyai karakter yang kuat dan sudah ditonjolkan sejak awal. 

Terkadang ada juga penonton yang merasa kasihan Karen sudah sangat berkorban, berjuang, dan melindungi main cast dari awal tetapi cintanya tidak terbalaskan.

Sebenarnya tidak ada larangan apakah kita lebih menyukai second lead atau main lead dalam sebuah drama. Tetapi ketika para penonton memberikan feedback yang sangat luar biasa terhadap sebuah drama, maka dapat dipastikan bahwasannya drama itu berhasil dan akan memiliki rating yang baik.

Saya contohkan lagi ya, dalam drama yang tayang Januari 2021 ini juga yakni drama True Beauty yang diadopsi dari webtoon. Dalam drama ini penonton bukan hanya terkagum-kagum dengan sosok main lead yakni Lee Su Hoo tetapi penonton juga di alihkan dengan pesona dari second lead yakni Han Seo Jun.

Bahkan dalam dunia per drama Koreaan dikenal ada dua kubu para penonton True Beauty ini. Yakni tim Su Ho dan tim Seo Jun.

Ahh benar-benar daebak bukan?

Sebenarnya ketika kita menonton suatu drama, kita tidak boleh terlalu larut dalam drama tersebut. Mengapa? Karena ini hanyalah sebuah drama yang tidak mereka rasakan di real life. Toh dalam real life mereka baik-baik saja kawan.

Ingat ! mereka baik-baik saja.

Oh iya, apakah kalian tahu siapa saja sih second lead dalam dunia per drama Koreaan yang melegenda?

Sumber gambar : nesabamedia.com
Sumber gambar : nesabamedia.com

1. Ryu Jun Yeol yang berperan sebagai Kim Jun Hwan dalam Replay 1988.

Dalam drama ini Ryu Jun Yeol tampak sangat berkharisma dan menarik para penonton dengan gaya rambutnya yang effortless.

2. Seo Kang Joon sebagai Baek In Ho dalam drama Cheese In The Trap.

Dalam drama ini Seo Kang Joon tampil dengan penuh pesona dengan gaya rambut dan penampilannya yang ala-ala bad boy. Hal itu mampu membuat penonton terkagum kagum.

3. Yook Sung Jae sebagai Gong Tae Kwang dalam drama School 2015.

Yook Sung Jae banyak disukai oleh penonton karena pesona yang dimilikinya dan ketulusannya dalam membantu dan mencintai Lee Eun Bi.

4. Lee Jae Wook sebagai Bae Kyung dalam drama Extraordinary You.

Dalam drama ini Lee Jae Wook memiliki karakter yang cool dan memiliki daya Tarik yang sangat kuat dengan gaya cool dan tubuh tinggi yang indah. Drama ini tayang pada 2019 tetapi para penonton dibuat sangat rindu dengan drama ini. Malah ada yang mengharapkan ada season 2 nya loh.

5. Ji Soo sebagai Seo Ha Jun dalam drama Cheer Up.

Pesona actor Ji Soo yang ini tidak dapat dibantah lagi. Bahkan saking seringnya dia mendapat peran sebagai second lead dia diberi julukan duta sad boy.

6. Kim Seon Ho sebagai Han Ji Pyeong dalam drama Start-Up.

Drama yang ditayangkan pada pada tahun 2020 ini menceritakan tentang usaha seorang pria yang mulai mendirikan bisnis bersama kekasihnya. Drama yang dibintangi Bae Suzy, Nam Joo Hyuk, dan Kim Seon Ho ini sangat laris dan memiliki rating yang tinggi.

Terlebih lagi pesona Kim Seon Ho yang sangat luar biasa dengan tubuh ideal dan lesung pipit yang menambah penampilannya menjadi luar biasa.

7. Hwang In Yeop sebagai Han Seo Jun dalam drama True Beauty.

Sudah disinggung sebelumnya, dalam drama ini Hwang In Yeop berperan sebagai second lead yang memiliki pesona dengan aura bad boy dan wajah yang tampan serta rupawan.

8. Song Kang sebagai Hwang Sun Oh dalam drama Love Alarm.

Sebagaimana yang telah disebutkan, bahwasannya para penonton drama ini tidak terima dengan ending dari drama ini. Karena penonton menginginkan Song Kang menjadi main lead yang menemani Jojo,

Pesona Song Kang yang tidak diragukan lagi membuat para penonton sangat kecewa. Memiliki tubuh tinggi dan penampilan yang rupawan.

Jadi bagaimana? Sampai sini sudah faham? Kalian tim mana? Seo Jun atau Su Hoo?

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun