Buah berry sangat baik dalam meningkatkan keterampilan motorik serta kemampuan belajar secara keseluruhan karena kaya akan antioksidan.
7. Teh hijau
Catechin dalam teh hijau bermanfaat untuk menjaga pikiran agar tetap tajam, segar dan berfungsi dengan baik. Selain itu juga membuat rileks.
8. Biji-bijian
Beras merah, Oatmeal, gandum, dan kacang-kacangan kaya dengan tiamin. Dan tiamin ini sangat bagus untuk meningkatkan daya ingat
9. Rempah-rempah
Rempah-rempah sangat beragam dan tidak terbatas pada ketumbar, kunyit, kapulaga, jintam hitam, lada hitam, kayu manis, cengkeh, jahe merah dan pala. Sangat bermanfaat untuk menjaga otak agar tetap segar. Sebagai bahan utama bubuk kari, curcumin penuh antioksidan yang membantu melawan penuaan otak dan membantu memelihara fungsi kognitif saat usia bertambah. Antioksidan pada rempah bermanfaat melawan kerusakan akibat radikal bebas yang dapat terjadi didalam otak atau bagian tubuh lain. Radikal bebas menyebabkan peradangan dan penyakit lain dalam tubuh seperti diabetes dan jantung.
www.suhestore.com
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H