Mohon tunggu...
Suharto MTsN 5 Jakarta
Suharto MTsN 5 Jakarta Mohon Tunggu... Guru - Pendidik, penulis, Guru Blogger Madrasah, motivator literasi, pegiat literasi

Menulis

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Lepas Sambut Kamad MTsN 5 Jakarta

10 Mei 2023   21:04 Diperbarui: 11 Mei 2023   00:36 173
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Lepas Sambut Kamad MTsN 5 Jakarta

Cing Ato

#CatatanHarianGuruBloggerMadrasah

Rabu, 10 Mei 2023. MTsN 5 Jakarta mengadakan kegiatan lepas sambut kepala madrasah dan Kepala Tenaga Kependidikan. Pergantian pimpinan pada tahun ini agak sedikit berbeda. Biasanya hanya satu pimpinan, kali ini keduanya diganti secara bersamaan. 

Melepas kepala madrasah yang lama bapak Drs. Niyatno, M.Pd dan menyambut kepala madrasah yang baru bapak Drs. H. Abdul Munif. Melepas kepala tenaga kependidikan yang lama ibu Nuraini dan menyambut kepala yang baru bapak IIP Hidayat.

Lepas sambut diselenggarakan di sebuah rumah makan See Food Babe Cilincing tidak jauh dari madrasah.

Lepas sambut merupakan hal yang biasa dalam sebuah lembaga organisasi, begitu juga dalam lembaga pendidikan. Lepas sambut karena faktor pergantian pimpinan, entah karena purna bakti atau dipindahtugaskan. 

Pergantian pimpinan merupakan suatu yang harus dilakukan guna untuk memberikan pembaharuan. Pergantian ada plus minusnya, yang jelas ada perubahan. Entah perubahan ke arah yang lebih baik, atau pun sebaliknya ke arah yang kurang baik. Namun, pada hakekatnya perubahan yang diharapkan perubahan yang lebih baik.

Tergantung kepala madrasah baru, apakah beliau melanjutkan program-program kepala madrasah yang lama atau beliau mempunyai visi/ ide-ide yang terbarukan. 

Biasanya kepala madrasah terlebih dahulu mempelajari dan mengamati apa yang sedang berjalan. Di samping itu juga men cari informasi dan masukkan dari civitas akademika MTsN 5 Jakarta. Setelah itu baru mengambil sebuah keputusan.

Banyak pekerjaan rumah yang harus dibenahi oleh kepala yang baru baik yang berkenaan dengan prestasi akademik, ekstrakurikuler, sarana prasarana madrasah dan SDM tenaga pendidiknya.

Sepanjang sejarah yang penulis ketahui MTsN 5 Jakarta secara kualitas di atas dari MTs negeri maupun swasta di wilayah Jakarta Utara. Namun, tahun ini agak menurun . Tentunya ini merupakan sebuah pekerjaan rumah untuk kepala yang baru.

Penulis mengucapkan selamat datang kepada bapak kepala madrasah yang baru. Semoga, dalam kepemimpinan Anda madrasah lebih berprestasi lagi.

Selamat jalan bapak kepala madrasah yang lama. Terima kasih atas kebersamaan Anda dalam memimpin di Madrasah Tsanawiyah Negeri 5 Jakarta. Semoga, di tempat yang baru Anda bisa meningkatkan prestasi madrasah ke arah yang lebih baik lagi.

Begitu juga untuk bapak dan ibu kepala tenaga kependidikan. Semoga sehat dan sukses selalu. 

Cilincing, 10 Mei 2023

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun