[caption caption="Study Tour B-16 FKp Unair ke Jakarta"][/caption]
Hari-hari ini, kita ‘digempur’ dengan berita kunjungan anggota DPR-RI ke Amerika. Berita itu semakin hangat, tat kala ketua DPR, Wakil, dan beberapa anggota ikut hadir dalam konferensi pers dari salah seorang kandidat calon Presiden Amerika, Donal Trump.
Peristiwa itu menuai banyak kecaman. Mulai dari sesama anggota DPR yang lain, para pengamat, masyarakat, netizen, dan semuanya. Mereka menyanyangkan sikap dari para wakil rakyat tersebut, yang dinilai mencoreng nama bangsa Indoensia.
` Tidak kalah pula dengan para pendukung militan dari anggota dewan yang dimaksud, mereka menangkis semua tudingan dengan argumen lain. Pro dan kotra tidak bisa terhindarkan. Perdebatan tiada putus. Lama-lama, kita yang mendengar atau menyaksikan akan pusing sendiri.
[caption caption="B16 FKp Unair go to Jakarta"]
Nah, dari pada pusing, lebih baik ikuti kisah kami jalan-jalan sambil belajar. Bisa dijamin aman, karena dana yang digunakan milik sendiri. Tidak menggunakan uang negera (Anda), dan tidak akan menyinggung kepentingan siapapun. Sudah begitu, jalan-jalannya dibarengi kegiatan belajar pula. Luar biasa, kan ?
[caption caption="Beberapa anggota B16 FKp Unair"]
B-16 FKp Unair
Tadi saya menyebut ‘kami’, siapakah yang dimaksudkan ? Kami adalah mahasiswa/i program alih jenis/program B (upgrade jenjang pendidikan, dari D3 ke S1 pendidikan ners), angkatan ke-16 di Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga Surabaya. Biar mudah disebut dan diingat, kami menyepakati menyebutnnya, “B-16 FKp Unair”.
Mengenai keluarga besar ini, sudah berapa kali saya menulisnya di forum Kompasiana ini. Tapi, bisa saja Anda lupa. Saya terangkan lagi sedikit saja.
Keluarga besar B-16 FKp Unair, terdiri dari mahasiswa dari berbagai pulau di Indonesia. Dari dari pelosok-pelosok, bersatu dalam ‘rahim’ ibunda almamater tercinta, FKp Unair. Tidak hanya beda asal, usia antar mahasiswa juga sangat bervariatif, bahkan ada yang terpaut jauh.