Oleh: Suhadi Sastrawijaya
Di saat jazirah Arabia dilanda kegelapan
Di saat dunia berkubang kemusyrikan
Saat itu manusia menjauh dari ajaran Tuhan yang sebenarnya
Saat itu ada seorang yatim
berdiri di puncak gersangnya bukit gurun pasir
Menatap kampung halamannya yang begitu banyak parktik kazaliman
Betapa sedihnya ia saat melihat ada seorang ayah megubur anak perempuannya yang baru lahir, dan itu dianggap sebagai penghilang kesialan
Betapa teriris hatinya saat melihat seorang hamba sahaya disiksa tak berprikemanusiaan.
Oh mengapa dunia seperti ini adanya?
Berjuta tanya berhamburan
Bak hujan yang ditumpahkan
Kemana ia harus mencari pencerahan
Untuk menjadi solusi umat manusia
di sekelilingnya
Lalu cahaya pertama itu datang
Dari Tuhan yang maha penyayang
Risalah kerasulan Tuhan berikan kepadanya
Muhammad sang nabi
Yang dijadikan Tuhan sebagai penerang zaman
Membawa umat manusia dari jahiliyah menuju Islamiah
Patia, 11 Rabiul Awal 1444 H / 07 Oktober 2022 M.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H