Jangan lupa mengirimkan salawat kepada Nabi Muhammad SAW dan memperbanyak sedekah. Sedekah dapat diberikan kepada saudara, fakir miskin, dan para tetangga di kampung halaman. Â
Bersamaan dengan berbagai amalan di atas perlu pula memperbanyak muhasabah diri (merenungi berbagai kesalahan yang pernah kita lakukan) dan bertaubat (bersungguh-sungguh tidak melakukan lagi).
Satu hal lagi jangan lupa berdoa, salah satunya doa berikut ini: Â Allohumma Innaka Afuwwun Kariim Tuhibbul Afwa Fa'fuanna. Â Artinya: Â "Ya Allah, sesungguhnya Engkau Zat Maha Pengampun lagi Maha Pemurah, senang pada ampunan, maka ampunilah kami, wahai Zat yang Maha Pemurah."
*
Kemeriahan hari raya Idul Fitri 1441 Hijriah tahun ini memang sangat berbeda. Pandemi Covid-19 mengharuskan kita melakukan social distancing. Mudik pun dilarang. Maka, daripada mudik, lebih baik fokus untuk mendapatkan Lailatul Qadar.
Mudah-mudahan nilai dan pahala ibadah setiap muslim/muslimah tahun ini berlipat ganda pahalanya. Terlebih bila kita bisa mendapatkan Lailatul Qadar. Dengan dilandasi niat dan usaha keras kiranya Allah mengijabah keinginan kita. Aamiin. ***
Sekemirung, 16 Mei 2020 M / 23 Ramadan 1441 H
Baca juga tulisan sebelumnya:
waspadai-pedagang-samarkan-daging-babi-menjadi-daging-sapi
mendadak-imam-salat-tarawih
cerpen-iman-salat-tarawih-dadakan-2
andai-tidak-ada-kata-cucu-juga-dikerahkan
tercyduk-produsen-paket-sembako-isi-batu-ferdian-paleka
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H