Mohon tunggu...
Sugiyanto Hadi Prayitno
Sugiyanto Hadi Prayitno Mohon Tunggu... Penulis - Lahir di Ampel, Boyolali, Jateng. Sarjana Publisistik UGM, lulus 1982. Pensiunan Pegawai TVRi tahun 2013.

Pensiunan PNS, penulis fiksi. Menulis untuk merawat ingatan.

Selanjutnya

Tutup

Mudik Cerdik Pilihan

Aplikasi Ponsel, Nikmati Kemudahan, dan Selamat Berlibur

3 Juni 2019   05:56 Diperbarui: 3 Juni 2019   06:04 34
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
aplikasi di smartphone (helodroid.com)

Tantangan kehidupan hari ini pasti lebih sulit dan berat dibandingkan dengan puluhan tahun silam. Demikianpun berbagai kemajuan teknologi membawa banyak kemudahan yang tak terbayangkan kala itu.

Di era modern ini, aplikasi menjadi salah satu komponen penting di dalam perangkat Laptop atau smartphone. Aplikasi dibuat untuk memudahkan pengguna, sementara itu cara memperolehnya pun mudah, dengan biaya kecil dan banyak yang gratis.

Suatu aplikasi dikembangkan dengan menggunakan bahasa pemrograman, seperti C, C++, Java, PHP, Python dan masih banyak lagi. Pada dasarnya aplikasi dibangun untuk mengolah instruksi dari pengguna sebagai input dan mengeluarkan hasil yang diinginkan sebagai output.

Kata Aplikasi diadopsi dari Bahasa Inggris "Application" yang berarti penggunaan, atau penerapan. Pengertian aplikasi secara lengkap adalah penerapan suatu perangkat lunak (software) yang dikembangkan untuk melakukan tugas tertentu.

Dalam pengembangannya, aplikasi dibedakan menjadi aplikasi desktop, aplikasi web dan aplikasi mobile.

Aplikasi yang hanya dapat dijalankan di perangkat komputer/PC disebut aplikasi desktop. Aplikasi yang dijalankan jika ada koneksi internet. Sedangkan aplikasi mobile adalah aplikasi yang dapat dijalankan di perangkat mobile. Suatu aplikasi dapat berjalan pada berbagai perangkat dioperasikan oleh OS (Operating System) yang terdapat dalam perangkat tersebut.

Kualitas suatu aplikasi terlihat dari kemampuan memenuhi kebutuhan user, merespon instruksi dengan cepat, dapat berjalan pada berbagai platform, dan membutuhkan resource (prosesor, memori, media penyimpanan) yang rendah. www.nesabamedia.com

*

Gerak teknologi terus berkembang, termasuk dalam penggunaan telepon seluler atau telepon genggam. Awalnya, ponsel hanya sebagai alat komunikasi elektronik untuk menelepon dan mengirim pesan (SMS). Kini ponsel semakin canggih dan banyak sekali kegunaannya. Itu sebabnya disebut telepon pintar, atau smartphone.

Kecanggihan perangkat itu tidak terlepas dari perkembangan aplikasi (mobile application) yang disematkan dalam ponsel. Penggunaannya harus melalui peng-install-an terlebih dahulu. Kini perusahaan gadget juga semakin bertambah maju, perkembangan aplikasi mobile pun juga sudah merambah.

Aplikasi mobile kini dapat dinikmati di setiap platform yang ada (Android, iOS, Blackberry, Windows Phone). blog.compro.id

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Mudik Cerdik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun