Mohon tunggu...
SUGIARTO S.Pd
SUGIARTO S.Pd Mohon Tunggu... -

Guru SMPN 3 BANTARSARI CILACAP

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

‘Pengelolaan Kalender Office 365 Mendukung Pembelajaran Efektif ‘

9 Maret 2015   15:05 Diperbarui: 17 Juni 2015   09:56 20
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

‘Pengelolaan Kalender Office 365
Mendukung Pembelajaran Efektif ‘
Oleh : SUGIARTO , S.Pd (Peserta Pelatihan Guru Online Angkatan 4 )

Dalam Kegiatan belajar mengajar (KBM ) yang efektif membutuhkan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) yang baik . selain RPP juga mengatur alokasi waktu berdasarkan beban belajar dapat dilakukan dengan menyusun kalender belajar yang dilakukan bersama-sama. Menyusun kalender bersama selain berfungsi untuk menjabarkan tahapan-tahapan pelaksanaan kegiatan, juga diharapkan membantu guru dalam mengkomunikasikan dengan siswa materi pelajaran apa yang akan dipelajari, metode apa yang akan dilaksanakan dalam belajar, dan kesepakatan-kesepakatan dalam penyelesaian tugas.
Ternyata setelah mengikuti Pelatihan Guru Online , Office 365 menyediakan layanan tentang pengelolaan kalender, yang di dalamnya berisi pengaturan kalender, membuat peringatan otomatis, membuat jadwal pertemuan dengan orang lain, dan berbagai hal lainnya dengan menggunakan kalender. Dalam kegiatan pembelajaran pemanfaatan pengelolaan kalender dapat kita awali dengan masuk ke halaman email, lalu klik kalender dan tampillah halaman muka kalender. Jika sudah terhubung/kontak dengan siswa maka penjadwalan segala kegiatan dapat kita lakukan pada tampilan ini. Bisa kita kerjakan dengan memilih hari, mingguan kerja, mingguan atau bulanan. Misalnya untuk kegiatan observsi , direncanakan kapan, dimana, persiapannya apa saja, pengumpulan data dan analisisnya .
Kalender dalam Office 365 juga menyediakan fasilitas untuk membuat suatu peringatan terhadap agenda secara otomatis. Kita dapat membuat alarm peringatan yang dapat mengingatkan siswa akan janji pada waktu yang ditentukan tersebut. Aplikasi Remainder jika kita ingin ada peringatan sebelum janji/kegiatan dimulai. Selain itu office 365 juga menyediakan fasilitas Meeting Request yang memungkinkan kita untuk mengundang orang lain pada suatu acara atau rapat tertentu. Sangat menarik bila kita dapat menerapkannya bersama anak-anak didik kita, namun diperlukan sarana yang memadai untuk mewujudkan. Kesimpulannya, fasilitas ini memudahkan kita dalam berinteraksi dengan siswa kapan pun dan di manapun, namun tidak boleh dijadikan alasan guru untuk menghindari tatap muka di kelas. Bagaimana pun pertemuan fisik bisa lebih efektif terutama dalam hal penanaman pendidikan karakter.Sehingga kalau saya simpulkan Pengelolaan Office 365 dibandingkan dengan office – office yang lain lebih mantap dan lengkap kalender pada office 365 .
(Pelatihan Guru online angkatan 4 tahun 2015 )

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun