Mohon tunggu...
Sudut Langit
Sudut Langit Mohon Tunggu... pelajar/mahasiswa -

Premis 1: nobodies perfect. Premis 2: i'm nobody Conclussion: i'm perfect

Selanjutnya

Tutup

Puisi

Manusia paling Bahagia (Nasionalisme)

16 Agustus 2013   08:22 Diperbarui: 24 Juni 2015   09:15 142
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Ku bertanya kepada warna

Warna apakah yang paling indah di Dunia?

Merah dan putih

Itulah jawaban yang ku dengar darinya

Ku bertanya kepada para binatang

Binatang apakah yang paling gagah di Dunia?

Burung garuda

Itulah jawaban yang ku dengar dari mereka

Ku bertanya kepada Bumi

Negara apakah yang paling hebat di Dunia?

Negara Kesatuan Republik Indonesia

Itulah jawaban yang ku dengar darinya

Ku bertanya pada cermin di rumah kaca

Siapakah manusia yang paling bahagia di Dunia?

Tak ada jawaban yang ku dengar darinya

Hanya menampakkan rupa elokku

Di permukaan kaca yang begitu semu

Ternyata begitulah cara cermin menjawabnya

Aku adalah jawaban dari pertanyaanku

Merah putih adalah warna bendera negaraku

Burung Garuda adalah lambang negaraku

Indonesia adalah tanah airku

Memang benar

Yang seharusnya paling bahagia

adalah

Aku

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun