Mohon tunggu...
Inovasi

Penerapan Alat Peraga Dakon Matematika (Dakota) dalam Pembelajaran Matematika KPK dan FPB

8 Agustus 2017   09:14 Diperbarui: 8 Agustus 2017   09:28 24403
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gambar untuk langkah ke-4 mencari KPK

Langkah untuk mencari KPK : 1) Permainan ini dilakukan oleh dua orang. 2) Setiap orang memegang satu angka (misalnya mencari KPK dari 5 dan 2 maka orang pertama fokus pada angka 5 dan orang selanjutnya fokus pada angka 2). 3) Orang pertama yang memegang angka 5 maka dia akan menjalankan biji dakon (mengisi lobang lobang dakon) pada kelipatan lima. 4) Setelah orang pertama selesai maka orang ke dua melanjutkan permainan dengan memasukkan biji dakon pada lubang kelipatan dua kemudian berhenti setelah biji dakon orang pertama dan biji dakon orang kedua berada pada satu lobang (lobang 10). 5) Biji pemain pertama dan pemain kedua berada pada lubang kesepuluh maka 10 merupakan KPK dari 5 dan 2. 5) Permainan diulang dengan soal yang berbeda.

Langkah untuk mencari FPB : 1) Misal mencari FPB dari 6 dan 4. 2) Maka orang pertama menaruh 6 biji dakon dalam lingkaran A dan orang kedua menaruh 4 biji dakon pada lingkaran B. 3) Orang pertama memperhatikan biji-biji pada lingkaran A dan orang kedua memperhatikan biji-biji pada lingkaran B. 4) Orang pertama meletakkan biji pada bilangan yang merupakan faktor dari 6 dan orang kedua meletakkan biji pada bilangan yang merupakan faktor dari 4. 5) Bilangan terbesar di mana terdapat 2 biji dengan warna berbeda merupakan faktor persekutuan terbesar dari kedua bilangan tersebut. Jadi 2 merupakan FPB dari 6 dan 4. 6) Permainan diulang dengan soal yang berbeda.

Saran

Untuk memudahkan memahami materi KPK dan FPB, sebaiknya guru membuat alat peraga yang dapat merangsang anak agar lebih memahami materi tersebut. Namun sebelum menggunakan alat peraga dakota (dakon matematika) siswa harus lebih dahulu mengetahui kelipatan atau faktor suatu bilangan. Alat peraga Dakon Matematika cocok digunakan untuk diterapkan di kelas IV SD.

Daftar Pustaka

Annas, Muhammad. 2014.  Alat Peraga & Media Pembelajaran. Tersedia di https://books.google.co.id/books?id=nSgaCgAAQBAJ&pg=PA2&dq=alat+peraga+dan+media+pembelajaran&hl=id&sa=X&redir_esc=y#v=onepage&q=alat%20peraga%20dan%20media%20pembelajaran&f=false [diakses 11-12-2016].

Kamus Q. Definisi Matematika. Tersedia di http://www.kamusq.com/2013/06/matematika-adalah-pengertian-dan.html?m=1

Martiana, Septi. 2014. Dakonmatika. Tersedia di http://septimartiana.blogspot.co.id/2014/01/media-pembelajaran-dakonmatika.html?m=1

Rohmayasari, N. (2010). Pengaruh Pembelajaran Matematika dengan Pendekatan Kontekstual (CTL) terhadap peningkatan Kemampuan Berpikir Analitis dan Kreatif Siswa SMA di Jawa Barat. Skripsi Jurusan Pendidikan Matematika FKIP UNPAS: tidak diterbitkan

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun