Mohon tunggu...
Suci Handayani Harjono
Suci Handayani Harjono Mohon Tunggu... penulis dan peneliti -

Ibu dengan 3 anak, suka menulis, sesekali meneliti dan fasilitasi

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Artikel Utama

Segarnya Air Siap Minum di Taman Kota Wonosobo

11 Juni 2015   20:00 Diperbarui: 17 Juni 2015   06:06 698
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sejalan dengan visi Wonosobo green city, konsep pembangunan diwujudkan dalam moto Wonosobo greening, flowering, dan enjoying. Greening dengan tujuan untuk meningkatkan proporsi ruang terbuka hijau dengan program penghijauan dan pembukaan ruang terbuka hijau baru. Flowering, mengembangkan konsep kota bunga, dalam rangka mempercantik ruang terbuka hijau yang menunjang potensi pariwisata di Kabupaten Wonosobo. Enjoying, dimaksudkan agar ketersediaan lingkungan lebih layak, nyaman dan sehat.

Pemkab menyediakan fasilitas publik agar memberikan kenyamanan kepada warganya (dok. Suci)

 

Fasilitas taman juga cukup lengkap, terdapat beberapa kursi dari semen yang tersebar di sepanjang taman. Pohon-pohon rindang, lebat dan banyak sehingga meskipun dipojokan kota yang padat lalulintas , tetapi tetap sejuk dan tidak terasa panas.

Tempat sampat tersedia dengan jumlah yang cukup, menyediakan pemilihan sampah organik dan non organik.

Tersedia air siap minum (dok. Suci)

 

Yang lebih menarik, di taman ini disediakan air siap minum dengan satu kran yang terdapat setelah pintu masuk. Kran air bersih dan dalam kondisi kering. Airnya sejuk segar dan tak kalah dengan air minum yang biasa diminum dari sumber air alami. Ini yang keren, karena jarang-jarang taman kota menyediakan air siap minum gratis dan bersih.

Toilet yang disediakan cukup bersih, berada di pojok taman. Tersembunyi di bawah pepohonan rindang. Air yang mengalir lancar dan bersih.

Toilet cukup bersih, tersamarkan pohon dan dedaunan (dok. Suci)

 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun