Mohon tunggu...
Suci Handayani Harjono
Suci Handayani Harjono Mohon Tunggu... penulis dan peneliti -

Ibu dengan 3 anak, suka menulis, sesekali meneliti dan fasilitasi

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Bongkar Muat Kapal Ikan Dari PPN Ambon

2 Maret 2015   17:22 Diperbarui: 17 Juni 2015   10:17 223
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pelabuhan Perikanan Nusantara Ambon (PPN Ambon) merupakan salah satu pelabuhan perikanan yang dibangun oleh pemerintah untuk memberikan pelayanan kepada armada penangkapan ikan, terutama untuk melayanikapal-kapal penangkapan ikan yang beroperasi di ZEEI Arafura, perairan Laut Banda dan laut Seram.PPN Ambon ini beroperasi sejak tahun 1997 dengan status Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) sampai dengan menjadi Pelabuhan Perikanan Nusantara pada tahun 2000.

Di PPN ini, armada penangkapan ikan yang berkunjung dan beraktifitas di PPN Ambon lebihdidominasi olehkapal perikanan skala besar (industri) di atas 30 GT.Kapal perikanan skala kecil di bawah 30 GT kebanyakan beraktifitas di tangkahan sendiri atau sentra nelayan yang berada di teluk Ambon dan di pesisir pulau Ambon.

[caption id="attachment_353507" align="aligncenter" width="392" caption="Kapal-kapal besar diatas 30 GT yang berlabuh di PPN Ambon (dok. Suci)"][/caption]

Setiap hari kapal-kapal besar berlabuh di sini melakukan bongkar ikan tangkapan. Rata-rata kapal yang berlayar beberapa minggu tersebut membongkar ikan tangkapan yang kemudian diambil pedangan besar.

Saat-saat bongkar ikan itulah para kru kapal mempunyai waktu sedikit luang untuk beristirahat dari kepenatan, sekaligus rasa bosan setelah lama berada di lautan.

[caption id="attachment_353508" align="aligncenter" width="392" caption="ABK memanfaatkan waktu bongkar muatan ikan dengan bersantai (dok. Suci)"]

14252655431251261937
14252655431251261937
[/caption]

Awak kapal tidak menutup mata terhadap kebutuhan warga sekitar. Sebagian warga diijinkan mengambil ikan beku yang dibongkar ABK.

[caption id="attachment_353512" align="aligncenter" width="448" caption="Warga mengambil ikan beku (dok. Suci)"]

14252661771884273788
14252661771884273788
[/caption]

Sebagian ABK menurunkan ikan yang dibongkar. Sebelum ikan dibongkar, waktu istirahat masih harus menunggu. Kerja keras menjadi bagian pekerjaan sehari-hari.


[caption id="attachment_353510" align="aligncenter" width="490" caption="ABK menurunkan ikan (dok. Suci)"]

1425265846104102023
1425265846104102023
[/caption]

Ikan tangkapan dibekukan agar tetap segar saat diturunkan. Berbagai jenis ikan ditangkap, semua sesuai dengan permintaan pasar.

[caption id="attachment_353513" align="aligncenter" width="490" caption="Ikan dibekukan dan siap diturunkan dari kapal (dok.Suci)"]

14252662421396201703
14252662421396201703
[/caption]

Proses berikutnya ikan dimasukkan ke dalam karung plastik  dan diangkut ke dalam truk. Ikan siap bawa ke perusahaan dan pedagang besar di Kota Ambon, Pulau Jawa dan sekitarnya.

[caption id="attachment_353511" align="aligncenter" width="490" caption="Ikan yang sudah dimasukkan ke dalam karung plastik, diangkut ke truk(dok. Suci)"]

1425266020227523147
1425266020227523147
[/caption]

Butuh beberapa hari agar ikan  tiba di tempat tujuan terutama di Jawa. Dan Meskipun tidak sesegar ikan yang dibeli di Pasar Arumbai (Ambon) tetapi ikan-ikan tersebut tetap dinanti. ***

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun