Mohon tunggu...
Suciati Lia
Suciati Lia Mohon Tunggu... Guru - Guru

Belajar mengungkapkan sebuah kata agar bermanfaat

Selanjutnya

Tutup

Parenting Pilihan

Cara Sederhana Menikmati Kualitas waktu bersama Buah Hati di Pasar Malam

11 Februari 2024   16:20 Diperbarui: 11 Februari 2024   16:30 353
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Selain kesenangan yang diperoleh, kita sebagai orang tua dapat megajarkan nilai-nilai penting kepada anak saat mengunjungi pasar malam. Melalui pengalaman di pasar malam, kita dapat mengajarkan mengenai pentingnya bersikap ramah kepada orang lain, menunjukkan rasa syukur atas kesempatan menikmati pasar malam, memahami pentingnya menjaga kebersihan, mengajarkan bahwa setiap keinginan tidak harus dikabulkan tapi mengedepankan keperluan, dan sebagainya. Itulah banyak sekali manfaat yang bisa kita ajarkan ke anak saat membawanya ke tempat hiburan.

sumber dokpri
sumber dokpri

Menumbuhkan kreativitas dan imajinasi

Dengan beragam permainan dan atraksi yang ditawarkan, pasar malam menjadi salah satu wahana yang patut dikunjungi. Apalagi dengan wahana tersebut dapat membantu anak merangsang kreativitas dan imajinasi anak. Anak akan termotivasi ingin mencoba hal baru atau menikamti pertunjukan atraksi sulap, pertunjukkan seni, atau kerajinan tangan yang dipamerkan sehingga membantu anak memperluas wawasan, pengalaman, dan minat yang dimiliki.

sumber dokpri
sumber dokpri

Menciptakan ikatan emosional yang kuat

Waktu bersama anak adalah waktu yang sangat berharga. Kita sebagai orang tua tidak hanya berkewajiban memenuhi kebutuhan sandang, pangan, dan papan tapi secara psikis untuk memperkuat ikatan emosional anak. Melalui momen pasar malam akan membantu mempererat hubungan anak dan orang tua. Dalam kebersamaan yang hangat dan kasih sayang, orang tua dapat membangun sebuah pondasi yang kuat guna menjaga hubungan keluarga yang harmonis dan bahagia.

           Meskipun waktu yang kita gunakan itu tak banyak, tapi menghabiskan waktu bersama anak di pasar malam dapat memberikan banyak manfaat dan sekaligus menciptakan momen berharga. Dari momen tersebut menciptakan pengalaman hingga mengajarkan nilai kehidupan. Hal ini akan menjadi investasi yang berharga dalam hubungan keluarga. Tidaklah salah kita sebagai orang tua untuk sesekali meluangkan waktu yang untuk menikmati liburan bersama dengan buah hati di pasar malam atau tempat lainnya. Sebab, kualitas waktu yang kita habiskan bersama dengan buah hati jauh lebih berharga daripada kuantitasnya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Parenting Selengkapnya
Lihat Parenting Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun