Mohon tunggu...
Suciati Lia
Suciati Lia Mohon Tunggu... Guru - Guru

Belajar mengungkapkan sebuah kata agar bermanfaat

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Pengenalan Kegiatan Pemadam Kebakaran di TK Bina Anaprasa, Sepaku

28 Januari 2024   06:28 Diperbarui: 28 Januari 2024   06:30 650
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gambar Senam anak bersama orang tua dan guru | Sumber Guru TK Bina Anaprasa

Kegiatan pengenalan kebakaran sejak dini dianggap perlu, karena berbagai alasan di antaranya

Mengurangi risiko kebakaran

Saat petugas pemadam kebakaran menjelaskan  tentang cara memahami menggunakan alat pemadam kebakaran dapat mengurangi risiko kebakaran yang dikarenakan kelalaian atau aktivitas yang kurang aman. Hal ini menumbuhkan kesadaran dari orang tua agar tidak lalai dalam kegiatan yang dapat mendatangkan api.

Menumbuhkan kesadaran akan bahaya

Dunia anak senang dengan bermain-main terutama petasan saat malam takbiran atau tahun baru. Budaya yang kurang baik terkadang dapat membahayakan keselamatan. 

Saat itulah pihak bomba menjelaskan dengan bahasa yang menarik kepada anak dan orang tua agar tidak sekadar memahami teori tapi aksi nyata yang membantu anak-anak nanti memahami potensi bahaya yang berkaitan dengan kebakaran dan membentuk kesadaran akan keselamatan.

Meningkatkan kesiapsiagaan

Kegiatan pengenalan penanganan kebakaran diharapkan anak dan orang tua dapat mengetahui cara menggunakan alat pemadam kebakaran yang dapat meningkatkan kesiapsiagaan dalam menghadapi situasi darurat atau kebakaran. 

Dengan menggunakan kain tebal yang basah maka dapat dijadikan alternatif untuk melakukan pemadaman atau menyediakan alat pemadam kebakaran yang dapat disimpan tertentu di rumah sebagai sikap antisipasi jika diperlukan saat kondisi darurat. Yang terakhir jika memerlukan bantuan dapat menghubungi petugas kebakaran dan masyarakat bila terjadi kebakaran di luar jangkauannya.

Mengajarkan anak tanggung jawab

Dengan kegiatan pemadam kebakaran yang digagas pihak sekolah diharapkan anak-anak belajar tanggung jawab terhadap pribadinya dan orang lain di sekitarnya dalam menjaga keamanan. Sehingga dipastikan aman tidak kurang suatu apa pun.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun