It's the best day ever (best day ever)
It's the best day ever (best day ever)
Sepenggal lirik lagu di atas yang pernah dinyanyikan oleh Spongebob Squarepants, sepertinya sangat pas untuk menggambarkan suasana hati para penggemar setan merah di seluruh dunia saat ini.
Apalagi setelah menilik hasil dari pertandingan Premier League pekan ke-16, sudah bisa dipastikan bahwa The Red Army adalah supporter paling bahagia Minggu ini. Sumber kebahagiaan tersebut tentu berasal dari kemenangan dramatis 1-0 Manchester United atas Wolverhampton di Old Trafford.
Kemenangan tersebut menjadi momentum gemilang pasukan Ole Gunnar Solksjaer, sebab hasil tersebut menambah panjang catatan tidak terkalahkan Manchester United di Premier League. Sejauh ini, The Red Devils sudah tak terkalahkan dalam 9 laga terakhirnya, dengan 7 kemenangan dan 2 kali hasil seri.
Tak hanya itu, kemenangan 1-0 atas Wolves tersebut juga semakin terasa spesial kala berkaca dari hasil yang diperoleh oleh tim-tim kuat di Minggu ke-16 ini. Saingan terberat mereka yang berada di puncak klasemen yakni Liverpool, ditahan imbang dengan skor kacamata oleh Newcastle United di stadion St. James' Park.
Lalu Leicester City yang berada satu tingkat di bawah MU, juga harus berbagi poin dengan Crystal Palace setelah skor akhir menunjukan angka 1-1. Seakan ketiban durian runtuh, dua tim kuat lainnya yakni Chelsea dan Aston Villa, juga harus mengemas masing-masing 1 poin, setelah laga selesai dengan skor 1-1 di Stamford Bridge.
Dengan hasil di atas, Manchester United yang sekarang duduk di peringkat 2 klasemen sementara dengan 30 poin dari 15x bertanding, berpeluang besar mengkudeta posisi Liverpool yang sedang santuy di puncak klasemen dengan 33 poin dari 16x main.
Namun, hal tersebut tidak akan mudah sebab Liverpool masih unggul selisih gol yang terpaut cukup jauh dari MU, yakni 9 gol. Jadi, Manchester United harus menang dengan margin 10 gol di laga berikutnya bila ingin merebut tahta klasemen sementara. Hal yang tentunya cukup mustahil dilakukan Bruno Fernandes dkk.
Peluang Menjadi Juara Paruh Musim Tetap Terbuka
Sulit bukan berarti mustahil. Kata pepatah, ada banyak jalan menuju Roma. Bila tak mungkin mencetak 10 gol tanpa kebobolan dalam satu pertandingan, masih ada cara lain untuk merebut mahkota Premier League dari tangan tim asuhan Jurgen Klopp tersebut. Cara tersebut adalah dengan mengalahkan Liverpool secara langsung.
Ya, kedua kubu akan saling hantam pada tanggal 17 Januari 2021 mendatang. Pertandingan tersebut dijamin akan berlangsung seru sebab kedua tim tentu akan berusaha semaksimal mungkin meraup 3 poin, guna mempertahankan asa menjadi juara Premier League musim 2020/2021.