Indonesia saat ini sedang menjamurnya coffeeshop, cafe ataupun tempat makan yang berlomba-lomba menyajikan tempat yang aesthetic dan instagramable sebagai daya tariknya. Di kota-kota besar hal ini menjadi biasa dan sudah banyak adanya termasuk Kota Batam. Batam memiliki banyak sekali destinasi wisata yang menarik namun tentu saja saat ini kalangan muda atau generasi muda masih sangat senang bila hanya nongkrong di cafe atau coffeeshop untuk dipamerkan di sosial medianya. Batam adalah kota terbesar di provinsi Kepulauan Riau, Indonesia. Letaknya yang juga sangat dekat dengan laut membuat banyak tempat wisata bertema pantai atau laut di kota ini. Salah satunya adalah Next Level Koffie & Beachfront Bar.
Next Level Coffee & Beachfront Bar Batam merupakan salah satu destinasi wisata di Kota Batam. sesuai dengan namanya terletak di dekat pantai dan laut. Ini adalah sebuah kafe dengan tema pantai atau laut Bali. Kafe ini sudah dibuka sejak 2 September 2022, jadi terbilang baru. Buka setiap hari mulai jam 3 sore. hingga pukul 12.00 waktu setempat. Seperti dikutip dari Jajandolan.com, Next Level Coffee & Beachfront Bar berlokasi di Kecamatan Bengkong Laut, di kawasan Gold Coast Batam, Kota Batam, Kepulauan Riau.
Next Level Coffee & Beachfront Bar didominasi area outdoor. Ada berbagai macam tempat duduk dan booth, mulai dari bean bag hingga booth tenda. Ada juga batu karang yang letaknya di pinggir laut. Area indoor terletak di dalam bangunan minimalis berwarna putih, dengan coffee bar. Ada fasilitas lain seperti Wi-Fi, live music, bahkan fasilitas untuk olahraga laut.
Next Level Coffee & Beachfront Bar juga menyajikan banyak makanan dan minuman yang enak. Minumannya kebanyakan terdiri dari minuman kopi, seperti Long Black Coffee, Cappuccino, Mochaccino, Iced Rum Coffee, Floral Coffee, dan Next Level Coffee. Ada juga minuman non kopi seperti Iced Peach Tea, Pina Colada, Lychee Mojito, Green Apple Juice, Carot Orange Juice, Pocari Sweat, dan Air Kelapa. Untuk makanannya, Next Level Koffie & Beachfront Bar memiliki hidangan rice bowl seperti Beef Black Pepper Bowl dan Chicken Matah Bowl, hidangan pasta seperti Fettuccini Creme dan Penne A'la Ragout, hidangan nasi goreng seperti Lamb Fried Rice, dan makanan ringan seperti Chicken Wings dan Kroket Kentang.
Tempat hangout baru ini memiliki area yang luas dan nyaman cocok untuk anak muda yang gemar nongkrong bersama teman atau keluarga. Cafe ini menjasi hits dikalangan generasi muda karena mirip dengan Beach club di Bali. Terdapat lesehan bean bag, kursi dengan tenda, bar di dekat laut dan masih banyak spot yang bisa memanjakan pengunjung dengan kenyamanan dan kesejukan karena disuguhkan dengan pemandangan pantai yang sangat indah untuk dapat berkumpul dengan teman atau keluarga.
Daya tarik utama destinasi wisata tersebut adalah pemandangan di dekat pantai dengan fasilitasnya yang membuat orang menjadi betah untuk tinggal berlama-lama disana. Yang sering berkunjung ke destinasi tersebut kebanyakan anak muda dengan teman-temannya untuk nongkrong terlebih ada live music dan fasilitas lain, namun tidak menutup kemungkinan bahkan memang sudah ada keluarga yang menghabiskan waktu untuk berkunjung kesana. Waktu terbaik untuk berkunjung di destinasi ini kapan saja karena pantai memiliki keindahan yang berbeda disetiap waktunya, namun best time adalah sore ketika menjelang sunset adalah waktu terbaiknya, selain itu destinasi ini kurang cocok pada musim hujan karena view yang ditawarkan pada outdor walaupun terdapat indornya. Cara terbaik untuk berkunjung ke destinasi ini adalah di musim kemarau pada sore hari bersama dengan teman-teman untuk menikmati segala fasilitas yang ditawarkan di sana.
Penulis merasa perlu memberikan kritik dan saran terkait kemajuan dari Next Level Coffee and Beach Bar yakni:
- Memperbaiki Akses untuk mempermudah keterjangkauan
Destinasi ini terletak jauh di pusat kota sehingga pengunjung mengalami kesulitan dalam menemukan lokasinya terlebih lokasi ini tidak muncul pada google maps. Selain itu pengunjung jika menginginkan makanannya harus menggunakan gojek dan lainnya sehingga mengeluarkan biaya yang lebih besar kembali karena keterjangkauan yang masih sulit. Saran saya adalah untuk memperbaiki akses menuju destinasi ini sehingga orang mudah menemukan lokasinya dan mendaftarkan pada google maps dengan titik yang sangat jelas.
- Membuat Taman Bermain atau Family Friendly
Selain fasilitas dan view pantai yang ditawarkan tidak ada lagi hal menarik untuk anak-anak atau orang tua sehingga memang benar pangsa pasarnya adalah anak muda saja. Saran penulis adalah membuat tempat dapat dikunjungi oleh semua kalangan usia tidak hanya menonjolkan unsur pemandangan pantainya saja, serta memberikan alternatif kenyamanan yang sama pada musim kemarau walaupun sedang terjadi musim penghujan.
Selain kritik dan saran diatas, penulis juga ingin mengapresiasi kepada Next Level Coffee and Beach Bar yakni
- Prasarana memiliki nilai estetika yang tinggi.
- Fasilitas hiburan menarik untuk kalangan anak muda.
- Petugas yang ramah saat melayani.
- Makanan yang ditawarkan beraneka ragam dengan cita rasa yang enak.
- Pemanfaatan view pantai dengan maksimal.
Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H