Mohon tunggu...
Stevani Huang
Stevani Huang Mohon Tunggu... -

Saya sangat senang dengan menulis dan seneng dengan membaca berita terkini

Selanjutnya

Tutup

Olahraga

Jelang Laga Manchester City VS Bayern Munich 26/11/14

24 November 2014   19:29 Diperbarui: 17 Juni 2015   16:59 89
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Petandingan Big Match dalam lanjutan League Champions tengah pekan ini akan tersaji untuk para pecinta sepakbola. Manchester City akan menjamu tamunya, Bayern Munich di Etihad Stadium pada hari Rabu, 26/11/14 Dinihari WIB. Bergabung dalam Group E bersama AS Roma dan CSKA Moscow, kedua klub raksasa eropa ini akhirnya berhadapan kembali dalam ajang bergengsi ini. Secara keseluruhan, Bayern masih mendominasi, dalam enam kali pertemuan kedua klub disemua kompetisi, The Citizens hanya dua kali berhasil mengalahkan wakil dari Jerman itu.

Meskipun bermain dihadapan publik, pasukan dari Pep Guardiola tidak bisa dikalahkan dengan mudah. Performa dari sang juara sedang dalam posisi yang terbaik, semua itu dibuktikan dengan belum terkalahkan di kompetisi lokal Bundesliga. Saat ini mereka tengah menduduki pemuncak klasemen dengan torehan 30 poin. Sedangkan, City berada diperingkat ke tiga dengan nilai 24 poin, selisih delapan angka dari pemuncak klasemen, Chelsea dengan 32 poin.

Data statistik Manchester City vs Bayern Munich ;

Pertemuan Terakhir;

UEFA CL - 18/09/14 Bayern Munich  1-0  Manchester City

UEFA CL - 11/12/13 Bayern Munich  2-3  Manchester City

UEFA CL - 03/10/13 Manchester City  1-3  Bayern Munich

Audi CUP - 02/08/13 Bayern Munich  2-1  Manchester City

UEFA CL - 08/12/11 Manchester City  2-0  Bayern Munich

5 Pertandingan Terakhir Manchester City 2014;

ENG PR - 22/11/14 Manchester City  2-1 Swansea City

ENG PR - 09/11/14 Queens Park Rangers  2-2  Manchester City

UEFA CL - 06/11/14 Manchester City  1-2  CSKA Moscow

ENG PR - 02/11/14 Manchester City  1-0  Manchester United

ENG PR - 30/10/14 Manchester City  0-2  Newcastle

5 Pertandingan Terakhir Bayern Munich 2014;

GER D1 - 22/11/14 Bayern Munich  4-0  Hoffenheim

GER D1 - 08/11/14 Eintracht Frankfurt  0-4 Bayern Munich

UEFA CL - 06/11/14 Bayern Munich  2-0  AS Roma

GER D1 - 02/11/14 Bayern Munich  2-1  Borussia Dortmund

GERC - 30/10/14 Hamburger  1-3  Bayern Munich

Prediksi Skuad pemain;

City ; Joe Hart, Vincent Kompany, Pablo Zabaleta, Gael Clichy, Martin Demichelis, Frank Lampard, Samir Nasri, Jesus Navas, Fernandinho, Yaya Toure, Sergio Aguero.

Munich ; Manuel Neuer, Mehdi Benatia, Rafinha, Jerome Boateng, Juan Bernat, Xabi Alonso, Franck Ribery, Arjen Robben, Mario Goetze, Thomas Mueller, Robert Lewandowski.

Melihat pertemuan kedua klub, sudah dipastikan kalau Bayern akan mendapatkan kemenangan. Akan tetapi semua bisa terjadi dalam sebuah pertandingan sepakbola. Namun, permainan dari Bayern akan membuat para pemain City kewalahan dalam penguasaan bola. Sejak hadirnya Pep Guardiola, permainan dari klub berjuluk Die Roten itu semakin berkembang dengan gaya permainan umpan pendek. Tapi, Pep adalah pelatih jenius, ia tidak menghilangkan serangan bola lambung yang biasa digunakan oleh mantan pelatih mereka, Jupp Heynckes. Akibatnya banyak yang menilai kalau permainan dari Robben dkk sangat susah ditebak.

Stevani,

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun