Mohon tunggu...
Steffi Budi Fauziah
Steffi Budi Fauziah Mohon Tunggu... Penulis - Penulis dan Blogger

Seorang istri yang bekerja di rumah. Telah menulis puluhan buku antologi dan ratusan artikel dari tahun 2017. Kunjungi blognya di steffifauziah.com

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Ini Loh 4 Alasan Penting agar Kamu Punya Blog!

16 April 2020   19:16 Diperbarui: 16 April 2020   19:17 105
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ngeblog, Yuk! (https://www.steffifauziah.com/)

Hai, Kompasianers!

Apa sih serunya Ngeblog? Mungkin untuk orang yang tak begitu suka menulis, blog bukanlah hal yang menyenangkan. Padahal dengan ngeblog banyak manfaatnya loh. Salah satunya untuk branding diri, ingin dikenal sebagai siapa. Selain itu, bisa juga bisa menyimpan karya. 

Misal kamu suka masak, bisa juga share resep di blog atau misal suka menggambar bisa juga share gambar di blog. Nah, jangkauan untuk dikenal orang bisa lebih luas dan lebih banyak.

Apalagi untuk kamu yang suka menulis. Punya blog bisa menjadi salah satu alternatif agar tulisan kamu dikenal oleh orang-orang. Selain lewat media online, kamujuga bisa memanfaatkan blog sebagai rumah kedua kamu loh. Meski hanya rumah maya sih. Tapi, pasti senang kamu akan senang ketika blog banyak pengunjungnya.

Seperti yang dilansir oleh steffifauziah.com bahwa ada 15 alasan untuk kamu agar punya blog. Tapi di sini akan di bahas 4 alasan yang paling penting untuk kamu agar segera punya blog. Apa saja ya 4 alasan itu? Simak ulasannya berikut ini :

1. Sebagai Tempat Untuk Melatih Menulis

Yap, blog adalah salah satu tempat untuk melatih menulis. Jika seseorang memiliki keinginan untuk jadi penulis. Nah, blog adalah salah satu wadah untuk belajar menulis. 

Tulisan kamu akan terlihat tranformasinya ketika menulis di blog. Lambat laun akan semakin enak untuk dibaca dan perbendaharaan katanya pun akan semakin baca. Untuk itulah punya blog itu penting untuk kamu yang ingin belajar menulis.

2. Sebagai Tempat Untuk Menebar Kebaikan

Setiap informasi yang kamu bagikan di blog akan sangat bermanfaat untuk orang lain. Berbagi tak hanya berbentuk materi tetapi juga bisa berbentuk tulisan. Apalagi setiap tulisan yang kamu tulis di blog membuat orang lain merasa terbantu.

Tentu hal ini dapat membuat kamu bahagia dan akan semangat terus menulis di blog. Untuk itulah blog bisa sebagai tempat untuk menebar kebaikan. Jadi, masih ragu untuk membuat blog?

3. Untuk Menambah Penghasilan

Alasan lainnya yaitu untuk menambah pundi-pundi penghasilan. Untuk kamu yang ingin menambah penghasilan, bisa banget loh dari blog. Apa saja penghasilan dari blog? Bisa berupa CW (Content Writer), CP (Content Placement), review produk, afiliasi, lomba blog atau membuka jasa percantik blog. Nah, dari beberapa hal diatas itu bisa kamu manfaatkan. Agar tetap berpenghasilan ketika menulis di blog. Seru banget kan punya blog itu.

4. Sebagai Terapi Diri Agar Tetap Bahagia

Tetap bahagia itu harus. Nah, ketika kamu punya masalah dan tak tahu ingin bercerita kepada siapa. Blog bisa menjadi salah satu media untuk kamu mencurahkan apa yang ingin kamu sampaikan. 

Tuliskan saja semua gundah gulana itu hingga dirimu tenang. Jika tak ingin diketahui orang lain. Kamu bisa membuat blog private kok. Tak perlu public, agar curhatan kamu aman. Tapi, jika kamu ingin pengalaman diri kamu dijadikan pelajaran untuk orang lain. Itu lebih baik lagi.

Itu tadi 4 alasan penting untuk kamu agar memiliki blog. Dari keempat diatas mana alasan yang paling kuat untuk kamu agar segara memiliki blog?Ingat ya apapun alasan kamu mempunyai blog, paling penting isinya harus yang bermanfaat dan bisa membantu orang banyak. 

Jangan menuliskan hal-hal yang tak baik atau hoax. Karena apa yang kamu tulis itu akan dihisab di kemudian hari. So, hati-hati ya. Semoga tulisan ini bermanfaat.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun