Mohon tunggu...
Fan.
Fan. Mohon Tunggu... Mahasiswa - Writer.

None.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Dari Pengelolaan Web Desa, Narator dan Dubber Video Ungaran Fest, hingga Content Creator Media Sosial, Mahasiswa KKN UNDIP Optimalkan Potensi Desa Mel

12 Agustus 2022   18:36 Diperbarui: 27 September 2024   00:31 289
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Fan/dokumentasi pribadi: Pengambilan footage UMKM tahu di Desa Gogik untuk video Ungaran Fest./dokpri

Ungaran Barat — Desa Gogik telah tersohor di Kabupaten Semarang sebagai desa wisata yang memiliki potensi alam serta masyarakat yang mumpuni. Tak heran, panorama alam yang disuguhkan Desa Gogik dapat memanjakan mata dan menjernihkan pikiran. Masyarakatnya yang ramah dan berbudaya juga menjadi daya tarik tersendiri. Namun, mahasiswa tim II KKN UNDIP Desa Gogik merasakan kurangnya ekspos (eksistensi) desa wisata ini di media sosial, dimana digitalisasi seharusnya dapat dimanfaatkan untuk menarik lebih banyak wisatawan. 

Berangkat dari hal tersebut, mereka menjalankan tiga poin dalam satu program kerja. Program kerja yang diangkat meliputi pengelola konten berita web resmi desa, narator dan dubber video Desa Gogik untuk Ungaran Fest, dan konten kreator media sosial TP PKK. Ketiga poin ini berhubungan dengan publikasi media sosial, sehingga eksistensi Desa Gogik dapat mencapai masyarakat luar.

Mahasiswi Undip tersebut memproduksi berita untuk web desa didasarkan pada kegiatan-kegiatan kemasyarakatan yang ada di Desa Gogik. 

Sekar/dokumentasi pribadi: Kaderisasi oleh UPTD Puskesmas Ungaran di Desa Gogik (19/07)/dokpri
Sekar/dokumentasi pribadi: Kaderisasi oleh UPTD Puskesmas Ungaran di Desa Gogik (19/07)/dokpri

Fan/dokumentasi pribadi: Acara pelatihan kepemudaan Desa Gogik/dokpri
Fan/dokumentasi pribadi: Acara pelatihan kepemudaan Desa Gogik/dokpri

"Kalau setiap kegiatan, entah itu kegiatan budaya tradisional atau kegiatan lain dari Desa Gogik diekspos platform media online (red. web resmi Desa Gogik) akan ada kemungkinan berita itu muncul di search engine, sehingga potensi desa dapat dilihat lebih banyak audiens," ujarnya.

Pokdarwis Desa Gogik (Kelompok Sadar Wisata) 20 hingga 21 Agustus menggelar festival bertajuk Ungaran Fest dengan jumlah tiket sebanyak 5000 lembar. Acara dibuka dengan video profil berisikan potensi serta sejarah Desa Gogik, mahasiswa berkontribusi dalam pengambilan footage UMKM, pembuatan naskah (narator) serta pengisi suara (dubber).

Fan/dokumentasi pribadi: Pengambilan footage UMKM tahu di Desa Gogik untuk video Ungaran Fest./dokpri
Fan/dokumentasi pribadi: Pengambilan footage UMKM tahu di Desa Gogik untuk video Ungaran Fest./dokpri

Fan/dokumentasi pribadi: Pengambilan footage UMKM susu sapi di Desa Gogik untuk video Ungaran Fest./dokpri
Fan/dokumentasi pribadi: Pengambilan footage UMKM susu sapi di Desa Gogik untuk video Ungaran Fest./dokpri

Uki/dokumentasi pribadi: Produksi video untuk Ungaran Fest./dokpri
Uki/dokumentasi pribadi: Produksi video untuk Ungaran Fest./dokpri

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun