Agar bukber kalian adil, jangan lupa terapkan split bill atau bagi biaya sesuai dengan pesanan yang dipesan di suatu restoran menjadi tempat buka puasa atau patungan secara adil makanan yang di beli jika bukber di rumah penyelenggara bersama teman lama kalian dengan nominal yang sama.
Penerapan ini akan mengurangi beban yang dikeluarkan oleh kalian, agar terlihat sesuai dan tidak merugikan diri kita ataupun orang lain sesuai dengan pesanan yang dipesan atau hasil patungan dalam membeli makanan yang sudah sepaket atau jadi satu.
4. Pertimbangkan Lokasi Gratis atau Lebih Murah
Untuk mengadakan bukber, tidak boleh menjadi ajang gengsi/ tentukan lokasi yang semenariknya menurut kalian saja. Tetapi, kalian tentu saja harus diskusikan suatu tempat yang menjadi lokasi bukber bersama teman lama kalian yang sesuai dengan budget dari kalian ataupun teman kalian.
Disarankan untuk mencari tempat lebih murah atau bisa gratis agar tidak keluar biaya lebih lagi, dan acara bukber bersama teman lama juga lebih menarik, dan disarankan untuk tempat yang terjamin halal-nya dan juga memiliki lingkungan yang bersih.
5. Â Pastikan Memperhatikan Porsi Menu Bukber
Hal ini, tentu saja harus diperhatikan agar porsi makanan tidak bersisa atau mubazir. Penyelenggara acara bukber harus konfirmasi teman-teman lama yang hendak ingin hadir di acara bukber bersama, sehingga agar benar-benar memastikan porsi makanan yang disediakan atau dibeli oleh penyelenggara acara bukber akan terjamin cukup.
6. Ciptakan Suasana Kreatif
Dalam menciptakan bukber bersama teman-teman lama bukan hanya sekedar reuni atau bertemu kembali saja. Tetapi kalian bisa manfaatkan hal-hal positif dengan menyambut hangat teman lama kalian yang tidak bisa berjumpa karena kesibukan dari masing-masing.
Kalian bisa ciptakan suasana secara kreatif agar acara bukber bersama teman-teman lama kalian agar suasana bukber lebih menyenangkan, seperti contoh mengadakan games, push rank bersama, menonton film, karaoke, atau kemeriahan lainnya.
7. Berbagi Cerita dan Kegembiraan
Dengan diadakan acara bukber dengan sederhana, selain menghemat uang dan menciptakan hubungan erat pertemanan dengan teman lama agar lebih harmonis kembali.
Kalian tentu saja bisa menjadikan wadah untuk menceritakan pengalaman kalian selama bekerja atau kesibukan dari kalian yang alami saat itu. Dan juga, memberikan kabar-kabar gembira lainnya kepada teman lama kalian agar teman kalian bisa terkesima dengan suasana diri kalian terkini. Selain itu, kalian juga membuka forum untuk berbincang-bincang atau mendengarkan cerita-cerita unik dari teman kalian agar lebih tahu suasana teman lama kalian saat ini.Â
Untuk membagikan cerita, kalian amat tidak boleh untuk menjatuhkan mental atau sosial dari teman lama satu lainnya. Jika teman kalian memiliki kisah kelam yang buruk, diharapkan untuk menguatkan teman lama yang sedang mengalami kisah tidak menyenangkan dalam suasana.
Dan itulah, 7 tips bukber bersama teman yang bisa menghemat pengeluaran dan juga menciptakan suasana yang lebih seru bersama teman-teman lama kalian saat mengadakan acara bukber sekaligus reuni bersama.